11 Film Dongeng Hollywood Terbaik, Penuh Imajinasi

Film Dongeng Hollywood Terbaik

BlogUnik.com – Kisah dongeng-dongeng klasik seperti Cinderella, Snow White, Sleeping Beauty memiliki cerita yang menarik dan memiliki banyak penggemar dari anak-anak hingga dewasaNggak heran industri perfilman seperti Hollywood banyak membuat film yang mengangkat cerita dari kisah-kisah dongeng klasik tersebut baik dalam bentuk film animasi hingga versi live action nyaNah buah kamu yang suka dengan kisah-kisah dongeng, kali ini BlogUnik.com rangkumkan deretan film dongeng Hollywood terbaik yang wajib kamu tontonSo langsung saja simak ulasannya dibawah ini!

11 Film Dongeng Hollywood Terbaik

1Beauty and The Beast (2017)

photo via imdb.com

Film dongeng terbaik yang pertama hadir dari Disney yaitu film Beauty and The Beast yang rilis pada tahun 2017 laluFilm ini diperankan oleh Emma Watson yang berperan sebagai tokoh Belle.

Film yang diangkat dari cerita dongeng putri Disney ini mengisahkan tentang seorang gadis cantik bernama Belle yang pergi mencari ayahnya yang disekap di sebuah kastil tua oleh The Beast.

Belle kemudian bertukar tempat sebagai tahanan demi membebaskan ayahnyaNamun Belle menemukan kenyataan bahwa Beast memiliki sifat yang tidak seburuk penampilannya dan hal tersebut membuat Belle dan Beast berhubungan dekatNamun disisi lain para penduduk kota telah melakukan persiapan untuk menolong Belle dan melenyapkan Beast.

2Cinderella (2015)

photo via marvelousgeeksmedia.com

Berikutnya ada film Cinderella yang merupakan salah satu film yang diangkat dari kisah dongeng klasik putri Disney yang terkenalFilm versi live-actionnya ini dirilis pada tahun 2015 dan dibintangi oleh Lily James dan Richard Madden.

Seperti yang kita tahu, Cinderella mengisahkan tentang seorang gadis bernama Cinderella yang sering disapa EllaIa harus menerima kenyataan bahwa sang ayah menikah lagi dengan seorang janda beranak dua bernama Lady Tremaine setelah kematian ibunya.

Namun tak berselang lama, sang ayah diceritakan meninggal dunia, sehingga kehidupan Ella yang bahagia berubah menjadi kelamSang ibu tiri dan kedua saudara tirinya memperlakukannya bagaikan pembantuMeski begitu, Ella tetap berusaha sabar dan bersikap baik kepada mereka.

Suatu hari, Ella bertemu dengan seorang pemuda gagah dan tampan di hutan, bernama Kit dan bekerja sebagai seorang pegawai istanaHingga suatu ketika, pihak istana mengundang semua gadis di desanya untuk menghadiri sebuah pesta dansa sebagai acara pencarian jodoh untuk PangeranElla pun hendak pergi untuk dapat bertemu dengan Kit.

Sayangnya, Ella dilarang pergi oleh ibu tirinya dengan cara merobek gaun yang akan dipakai Ella ke pesta dansaSecara ajaib, seorang penyihir baik hati yang pernah ditolong Ella saat menyamar sebagai pengemis tua membantu Ella dan menyulapnya menjadi seorang putri yang cantikElla pun bisa menghadiri pesta di Instana dengan batas waktu hingga tengah malam.

3Mulan (2020)

photo via imdb.com

Mulan merupakan kisah dongeng klasik atau legenda asal Tiongkok yang awalnya dikenalkan Disney dalam bentuk animasiKisah dongeng ini sangat populer sehingga munculah versi live-actionnya pada tahun 2020 lalu.

Tak berbeda jauh dari versi animasinya, film Mulan versi manusia mengisahkan tentang seorang gadis bernama Hua Mulan yang merupakan anak pertama dari mantan prajurit perang bernama Hua Zhou.

Suatu hari, Kaisar mengeluarkan dekrit bahwa satu laki-laki dari setiap keluarga harus bergabung dengan angkatan darat kekaisaran untuk melawan penyerangan yang dilakukan bangsa Hun.

Namun, di keluarga Mulan hanya memiliki satu laki-laki yaitu ayahnyaKondisi ayah Mulan sudah sangat lemah dan tentunya tidak memungkinkan untuk terjun ke medan perangKondisi tersebut membuat Mulan nekat menggantikan ayahnya ke medan perangIapun menyamar sebagai laki-laki dan pergi ke barak pelatihan prajurit angkatan darat dengan bermodalkan peralatan perang milik ayahnyaDengan identitasnya sebagai laki-laki, Mulanpun ikut berperang demi membela kehormatan keluarganya.

4Hansel and Gretel: Witch Hunters (2013)

photo via m.imdb.com

Hansel and Gretel merupakan dongeng dari Grimm Bersaudara yang sudah sangat terkenalTak hanya memiliki versi animasi, namun kisah dongeng ini juga dibuat dalam versi live-actionnya yang di rilis tahun 2013 lalu dengan judul Hansel and Gretel: Witch Hunters.

Film ini merupakan versi dewasa dari film dongeng anak-anak tersebutDimana Hansel and Gretel: Witch Hunters, menceritakan tentang dua bersaudara yakni Hansel dan Gretel yang dibuang orangtuanya di tengah hutan karena bencana kelaparanSaat ingin kembali pulang mereka menemukan rumah yang terbuat dari kue dan cokelatTernyata rumah tersebut adalah perangkap yang dibuat penyihir jahat yang suka memakan anak-anakUntungnya Hansel dan Gretel berhasil mengalahkan penyihir tersebut.

Namun ceritanya tak berhenti sampai disana, bertahun-tahun kemudian, Hansel dan Gretel tumbuh menjadi pemburu penyihirSampai akhirnya, mereka mengetahui bahwa ibu mereka sebenarnya juga adalah seorang penyihir, namun penyihir yang baik.

5Alice in Wonderland (2010)

photo via themoviedb.org

Film dongeng Hollywood terbaik berikutnya adalah Alice in WonderlandFilm ini terinspirasi dari buku berjudul Alice’s Adventures In Wonderland dan Through The Looking Glass karangan Lewis CarrollKisah orisinalnya menceritakan petualangan seorang gadis bernama Alice yang menemukan sebuah dunia baru ketika ia jatuh ke dalam lubang kelinci.

Namun versi filmnya, ada sedikit berpedaan dengan munculnya karakter-karakter baruFilm Alice in Wonderland yang dirilis tahun 2010 ini sendiri Alice yang sudah beranjak dewasa dan telah melupakan petualangannya ke Wonderland dulu.

Kini ia dihadapkan dengan kenyataan kalau ia harus menikahMerasa belum siap untuk menikah, Alice pun berusaha kabur ke halaman rumahnya yang besar namun ia harus jatuh kedalam lubang aneh yang membawanya ke Wonderland yang kini keadaannya semakin memburukRatu Hati yang jahat semakin semena-mena terhadap makhluk di Wonderland dan teman-teman Alice yang dulu ia pernah temui, meminta pertolongannya untuk menggulingkan si ratu jahat tersebut.

6Mirror Mirror (2012)

photo via joethemnmovieman.com

Kemudian ada film Mirror Mirror yang dirilis pada tahun 2012 silamFilm ini merupakan versi modern dari film Snow WhiteDibintangi oleh Lily Collins sebagai Snow White dan Julia Roberts sebagai ibu tirinya yang jahat.

Film ini mengisahkan tentang sosok Putri Salju dengan kisah klasiknya yang harus menghadapi kedengkian ibu tirinya, namun film ini memiliki cerita yang lebih kompleks dan tak terdugaDi awal cerita Putri Salju sudah bertemu dengan Pangeran bahkan sempat terjadi kesalahpahaman karena Pangeran mengira Putri Salju menjadi bagian dalam perampokan uang pajak.

Disisi lain, si Ratu jangan telah menggunakan ilmu hitam dari Cermin Ratu untuk bisa menikah dengan seorang Pangeran dari kerjaan kaya raya dan makmurSaat Putri Salju mengetahui kalau pangeran di bawah kendali kekuatan hitam, Putri Salju pun mencium pangeran untuk menghilangkan kutukannyaSelain itu, kamu juga akan dibuat tercengang karena yang memakan apel beracun adalah si ratu jahat, dan bukanlah si Snow White.

7Snow White and The Huntsman (2012)

photo via coretanfilm.wordpress.com

Dirilis dalam waktu yang berdekatan dengan Mirror Mirror, Snow White and The Huntsman juga menjadi salah satu film dongeng yang masih mengisahkan tentang si Putri Salju dengan sang ibu tiriFilm Snow White versi dewasa ini dibintangi oleh Kristen Stewart, Chris Hemsworth dan Charlize Theron.

Snow White and The Huntsman sendiri memiliki alur cerita yang sedikit berbeda dari kisah dongeng klasik karangan Grimm BersaudaraDalam kisah originalnya, sang ratu jahat menyuruh seorang pemburu untuk membunuh Snow WhiteNamun karena kasihan, si pemburu membiarkan Snow White pergi masuk ke dalam hutanDi hutan Snow White bertemu dengan tujuh kurcaci yang menjaganyaNamun sang ratu jahat mengetahui bahwa Snow White masih hidupAkhirnya ratu menyamar menjadi nenek tua dan memberikan apel beracun kepada Snow White sehingga membuatnya meninggalUntungnya dengan ciuman cinta sejati dari pangeran, Snow White hidup kembali dan berbahagia bersama pangeran.

Sementara dalam film Snow White and The Huntsman, sang pemburu tidak membunuh Snow White dan juga tidak melepaskannya pergiSi pemburu justru menemani Snow White dan mengajarinya bela diri untuk bisa melawan ratu jahatMenariknya lagi, Snow White tidak bangun ketika dicium pangeran, karena yang bisa membuatnya bangun adalah ciuman dari si pemburuSetelahnya Snow White memimpin perang dan melawan ratu jahat sehingga berhasil merebut takhtanya.

8Red Riding Hood (2011)

photo via imdb.com

Siapa sih yang nggak tahu kisah klasik Gadis Berkerudung Merah? Dalam kisah aslinya gadis bertudung merah tengah pergi ke hutan untuk memberikan makanan kepada neneknya yang sedang sakitSayangnya begitu sampai di rumah neneknya, sang nenek sudah digantikan oleh sosok serigala yang menyamar sebagai nenekGadis berkerudung merah tersebut lantas di tangkap oleh serigala, untungnya, ia diselamatkan oleh seorang penebang pohon.

Namun dalam film Red Riding Hood yang dirilis pada tahun 2011 ini, cerita yang ditawarkan sedikit berbeda dari cerita aslinyaDimana film ini mengisahkan tentang gadis bertudung merah bernama Valerie yang ditugaskan untuk memburu werewolf yang menyerang desa tempatnya tinggal.

Ceritanya semakin seru setelah Valerie mengetahui fakta bahwa sang ayah merupakan seekor siluman serigala dan dia ingin si tudung merah menggantikannyaKarena tidak mau, akhirnya si tudung merah dan kekasihnya membunuh ayahnya sendiri.

9The Little Mermaid (2018)

photo via imdb.com

The Little Mermaid merupakan film dongeng klasik Hollywood yang menceritakan putri duyung bernama Ariel yang terpikat oleh dunia di permukaanKetika dia jatuh cinta dengan seorang pangeran manusia, dia membuat kesepakatan dengan penyihir laut yang jahat untuk menjadi manusia.

Nah kisah putri Disney satu ini memang sangat populer, sehingga banyak rumah produksi yang mengadaptasi kisahnya menjadi sebuah film layar lebarSalah satunya adalah film The Little Mermaid yang rilis pada tahun 2018 laluFilm yang merupakan film original Netflix ini disutradarai dan ditulis oleh Blake Harris dan dibintangi oleh Willian Moseley, Loreto Peralta, Poppy Drayton, Armanda Guiterrez, dan beberapa pemain pendukung lainnya.

Memiliki cerita yang sangat berbeda dari kisah aslinya, film The Little Mermaid ini mengisahkan tentang seorang reporter, Cam Horrison dan keponakan yang masih gadis belia, Elle yang harus melakukan perjalanan selama seminggu ke Missisippi untuk mencari tempat dimana terdapat Healing Water atau air penyembuh untuk mengobati Elle yang memiliki suatu penyakitTempat itu berada di tempat sirkus dan dimiliki oleh seseorang yang bernama DrLocke.

Pada saat Cam dan Elle sedang berjalan-jalan di sekitar hutan dekat tempat mereka menginap, mereka bertemu dengan sang putri duyung dalam bentuk manusia yang cantik yang bernama ElizabethNamun Elizabeth buru-buru berlalu pergi ketika Cam bertanya beberapa hal padanya.

Cam juga menemui DrLocke untuk bertanya tentang Healing Water dan menyerempet kepada putri duyung yang ia pamerkan dalam pertunjukkannyaNamun DrLocke justru terlihat sangat keberatan dan menolak pertanyaan tentang putri duyungHal tersebut membuat Cam curiga kalau ada sesuatu yang disembunyikan dari DrLocke tentang ElizabethCam pun secara diam-diam mencari tahu tentang rahasia yang ditutupi oleh DrLocke.

10Maleficent (2014)

photo via imdb.com

Dibintangi oleh Angelina Jolie sebagai Maleficent, film ini disebut sebagai salah satu film terbaik dengan tema dongengMaleficent sendiri bisa dibilang merupakan kisah yang ada di balik dongeng Sleeping Beauty.

Film ini mengisahkan tentang seorang peri muda yang kuat bernama Maleficent yang hidup di Moors, alam gaib yang berbatasan dengan kerajaan manusiaMaleficent jatuh cinta pada seorang pemuda bernama Stefan yang merupakan seorang anak petani yang berambisi menjadi raja.

Di sisi lain kerajaan manusia yang dipimpin oleh Raja Henry menyerang Moors, namun Maleficent berhasil mengalahkan pasukan Raja HenryTak berselang lama Raja Henry jatuh sakit dan menawarkan mahkotanya kepada siapapun yang bisa membunuh Maleficent.

Stefan pun bersedia dengan tawaran itu, namun ia tidak kuasa untuk membunuh MaleficentAkhirnya Stefan hanya membakar sayap Maleficent dan membawanya sebagai bukti bahwa Maleficent sudah terbunuhSelang beberapa tahun, diceritakan Stefan sudah menjadi Raja dan tengah membaptis putrinya yang baru lahir bernama AuroraSebagai balasan atas penghianatan Stefan, Maleficent datang tanpa diundang dan mengutuk bayi tersebut dengan kutukan tidur.

Menariknya lagi, Maleficent justru menjadi tokoh protagonis, dan bersikap baik dengan menolong Aurora sementara tokoh jahatnya adalah Stefan, auah dari Aurora.

11Peter Pan (2003)

photo via imdb.com

Film dongeng Hollywood terbaik berikutnya adalah Peter Pan yang dirilis pada tahun 2003 laluFilm Peter Pan sendiri menceritakan tentang petualangan seorang peri bernama PetePete sendiri merupakan peri laki-laki yang tidak bisa menuaSuatu ketika, dirinya bertemu dengan seorang gadis bernama Wendy Darling.

Wendy pun menceritakan kembali kisah pertemuannya dengan Pete tersebut pada kedua adiknyaNamun saat menceritakan hal tersebut, Pete benar-benar datang menghampiri Wendy dan adik-adiknya untuk mengundang mereka ke kampung halaman Pete, di NeverlandWendy dan adik-adiknya merasa sangat bahagia berada di Neverland sampai Kapten Hook menculik mereka di NeverlandPete pun berusaha untuk membebaskan teman-temannya itu.

Nah itu dia sederet film dongeng Hollywood terbaik yang wajib kamu tontonBagaimana menurut kalian guys? Keren semua bukan? Selain menampilkan kisah dongeng klasik dalam bentuk yang lebih menarik, beberapa judul film diatas juga memiliki plot twist yang berbeda dari versi aslinyaMana nih film bertema dongeng favorit kamu?


website untuk di jual