Pilihan Franchise Makanan dan Minuman Paling Menguntungkan Dengan Modal Kecil di Indonesia

Franchise Makanan dan Minuman di Indonesia

Hanya mengandalkan penghasilan bulanan rasanya tidak cukup untuk memenuhi kebutuhan hidup yang kian meningkat seperti sekarang iniApalagi penghasilan yang kita terima setelah sebulan bekerja tergolong pas-pasan, sehingga hanya cukup untuk membayar cicilan dan kebutuhan pangan sehari-hari saja.

Nah salah satu cara untuk meningkatkan penghasilan yang kini kian banyak peminatnya adalah dengan menjalankan bisnis franchiseBisnis franchise sangat cocok buat kamu yang ingin memiliki bisnis sampingan namun tidak memiliki ide dan tidak bisa meluangkan semua waktu kamu karena main job yang kamu geluti.

Buat kamu yang belum tahu, bisnis franchise atau dikenal juga dengan nama bisnis waralaba ini sendiri merupakan sistem atau metode ketika kamu membuka bisnis baru, namun menggunakan merek dagang atau brand yang sudah adaMisalnya McDonald’s, Dunkin’ Donuts, 7-Eleven, Pizza Hut, Circle K dan lainnya.

Dengan menggunakan merek atau brand yang sudah ada, memungkinkan kamu untuk lebih mudah mengembangkan bisnisBahkan bisa dibilang bisnis franchise ini merupakan cara cepat untuk mendapat keuntungan, tanpa harus repot dengan kegiatan membangun brand.

Namun walaupun bisnis franchise kelihatannya mudah karena kamu tidak perlu menyiapkan semuanya sendiri, namun tetap ada modal yang harus kamu keluarkan untuk membayar nama dan bahan-bahan yang sudah disediakanModal yang dikelaurkan pun bervariasi ada yang memang besar ada pula yang bermodal kecil namun menguntungkan.

Buat kamu yang memiliki modal kecil dan tertarik untuk menjalankan bisnis franchise, berikut ini Blog Unik berikan beberapa pilihan bisnis franchise makanan dan minuman paling menguntungkan dengan modal kecil di IndonesiaSo let’s check it out guys!

16 Franchise Makanan dan Minuman di Indonesia

1Mister Jagung Manis – Rp 3,5 juta

photo via franchisejagungmanismister.blogspot.com

Bisnis franchise makanan dengan modal kecil namun menguntungkan yang bisa kamu coba adalah bisnis franchise Mister Jagung ManisMengingat harga jagung yang lumayan terjangkau dan sebagian besar penduduk Indonesia menyukai jagung apalagi jagung pipilan yang telah diberi aneka topping, tentu bisnis kuliner satu ini sangat menjanjikanTerbukti, hingga saat ini, Mister Jagung Manis masih tetap bertahan di tengah pandemi COVID-19.

Untuk dapat menjalankan bisnis satu ini, kamu harus menyiapkan modal sekitar Rp 3,5 jutaDengan biaya Rp 3,5 juta, kamu akan mendapatkan sebuah booth, baner standing, kompor, panci, peralatan membuat cupcorn, serta bahan baku awal lengkap dengan toppingnyaBisnis satu ini mengklaim setiap mitranya mampu kembali modal dalam waktu tiga bulan dengan estimasi menjual 35 cup per hariOmzet yang diperoleh pun nggak main-main, kamu diperkirakan akan mendapat sekitar Rp 3,3 juta dengan laba bersih sekitar 40%.

2Dokar (Donat Bakar) – Rp 7,5 juta – Rp 9,3 juta

photo via elianryanta.blogspot.com

Sepertinya tak ada yang bisa menolak kelezatan donatApalagi saat ini ada begitu banyak varian donat dengan berbagai topping dan isianSalah satu model donat yang digemari banyak pecinta kuliner manis adalah Donat Bakar alias DokarYup Dokar merupakan pioner donat bakar yang menyajikan donat yang tak hanya digoreng, namun juga dibakar sebelum disajikan.

Bisnis franchise Dokar ini telah ada sejak 2008 dan telah memiliki lebih dari 66 cabang di seluruh IndonesiaGerai donat ini menyediakan donat bakar dengan 42 varian rasa yang tentunya akan memanjakan lidahMengingat kuliner manis ini sangat digemari, tentu bisnis franchise Dokar sangat menjanjikan untuk kamu coba.

Untuk bisa bergabung sebagai mitra, kamu harus mengeluarkan budget mulai Rp 7,5 juta – Rp 9,3 jutaPaket usaha yang ditawarkan ini telah mencakup peralatan berjualan, seperti booth, x-banner menu, kompor, tabung gas, seragam karyawan, hingga bahan trainingKamu tinggal menjalankan usahanya sajaDengan bahan baku berkualitas, Dokar mengklaim setiap mitranya mampu meraup Rp 11 juta – Rp 15 juta per bulanWow, menggiurkan bukan?

3Bakso Benhil – Rp 4 juta

photo via traveloka.com

Nah buat kamu pecinta bakso, nggak ada salahnya membuka bisnis sesuai dengan makanan yang kamu sukaSalah satu franchise bakso yang menguntungkan dengan modal yang kecil adalah Bakso BenhilSesuai namanya, produk utama yang dijual Bakso Benhil adalah bakso dan bakmi ayamUntuk menu bakso-nya meliputi bakso daging/halus, bakso urat, bakso besar, bakso super jumboSedangkan untuk menu lainnya meliputi mie ayam, bakmi yamin, bakmi ayam, ayam goreng hingga bebek goreng.

Buat kamu yang berminat dengan bisnis franchise Bakso Benhil ini, kamu hanya perlu menyiapkan modal sebesar Rp 4 jutaKamu akan diberikan pelatihan dalam menentukan layout rumah makan, pelayanan, harga, perhitungan profit, hingga strategi promosiMenariknya, kamu tidak diwajibkan menggunakan perlengkapan memasak dari paket franchise, sehingga bisa menghemat banyak biayaItulah mengapa biaya franchise Bakso Benhil terhitung terjangkauSelain itu, kamu tidak akan dikenakan biaya royalti saat bermitra dengan Bakso Benhil.

Jangan takut kena masalah izin, pasalnya Merek dagang Bakso Benhil telah terdaftar di Ditjen HKI (hak kekayaan intelektual)Izin sertifikat halal dari MUI pun telah dikantongi, jadi lebih terpercaya.

4Candy Crepes – Rp 6,7 juta- Rp 9,8 juta

photo via bukalapak.com

Bisnis waralana selanjutnya yang menjanjikan keuntungan besar adalah Candy CrepesCrepes sendiri merupakan camilan favorit banyak orang karena teksturnya yang renyah dan beragam topping menggugah seleraJadi bisnis franchise Candy Crepes ini bisa menjadi pilihan yang tepat buat kamu yang ingin memulai bisnis kuliner.

Dengan modal awal Rp 6,7 juta hingga Rp 9,8 juta, Candy Crepes menawarkan 3 paket usaha yang berbeda-bedaKamu dapat memilih mana paket usaha yang paling sesuai dengan keadaan budget kamuYang jelas, kamu akan mendapatkan perlengkapan hingga training sampai kamu siap jualan.

Menariknya Candy Crepes menawarkan sistem no royalty fee alias bebas biaya royaltiDimana artinya semua keuntungan hasil penjualan 100% milik kamu atau tidak ada sistem bagi hasil.

5Kuch2hotahu – Rp 8,5 juta – Rp 10 juta

photo via marketing.co.id

Tahu goreng krispi dengan bumbu pedas merupakan jajanan favorit para milenial zaman sekarangJadi jangan lewatkan peluang tersebut untuk membuka bisnis kuliner dari tahuSalah satu bisnis franchise tahu yang bisa kamu pilih adalah Kuch2hotahuKuch2hotahu merupakan waralaba tahu goreng spesial yang telah mendapatkan beragam penghargaanSalah satunya adalah Franchise & Business Opportunity Fastest Growing 2012Berdiri sejak tahun 2011, franchise tahu yang satu ini kini memiliki lebih dari 700 mitra.

Jika kamu ingin bergabung, maka kamu dapat memilih pilihan paket usaha Kuch2Hotahu reguler dengan harga Rp 8,5 juta atau paket mini Kuch dengan harga Rp 10 jutaSemua paket kerjasama Kuch2Hotahu juga free royalty fee alias bebas biaya royaltiMenariknya, Kuch2hotahu juga menyediakan aplikasi perhitungan BEP (break even point), sehingga kamu dapat memperkirakan kebutuhan penjualan serta lamanya waktu yang diperlukan hingga bisa balik modal.

6Tahu Benjo – Rp 4,8 juta – Rp 5,8 juta

photo via tahubenjo.com

Selain Kuch2Hotahu, kamu juga bisa bergabung dengan bisnis franchise Tahu Benjo yang merupakan salah satu franchise paling menguntungkan dengan modal kecil di IndonesiaBisnis waralaba tahu goreng kekinian ini telah memiliki lebih dari 250 outlet di Indonesia.

Franchise Tahu Benjo ini menawarkan 3 jenis paket yakni paket portable dengan modal Rp 4,8 jutaDimana harga tersebut sudah termasuk paket booth lengkap dengan peralatan masak, bahan baku, gratis 200 paketSedangkan untuk paket premium portable kamu harus mengeluarkan modal sekitar Rp 5,8 juta dimana harga tersebut sudah termasuk paket meja lipat exclusive dilengkapi neon box yang mudah dibonkar pasang, bahan baku, gratis 200 paketAda juga paket sultan dengan modal Rp 8,4 juta yang cocok ditempatkan di area indoor seperti swalayan, mall, ruko, hingga cafeDengan modal yang terjangkau, bisnis franchise tahu satu ini mengklaim mitranya mendapat omzet puluhan juta perbulannya.

7Tahu Gila – Rp 5,7 juta

photo via waralabaku.com

Bisnis waralaba dengan bahan utama tahu berikutnya yang populer dipenjuru Indonesia adalah Tahu GilaTahu gila menawarkan tahu goreng dengan racikan bumbu kekinian yang tentunya sangat lezatNggak heran kalau gerai Tahu Gila selalu ramai dengan pembeli.

Dengan modal yang terjangkau mulai Rp 5,7 juta, kamu sudah bisa bergabung sebagai mitra bisnis franchise Tahu GilaDengan harga tersebut, kamu akan mendapatkan perlengkapan secara lengkap, outlet siap buka, hanya saja tanpa boothBisnis franchise ini juga bebas biaya royalti dimana semua keuntungan 100% milik kamuFranchise Tahu Gila juga mengklaim mitranya dapat meraih omzet hingga Rp 45 juta setiap bulannya.

8Chicken Bite – Rp 4,2 juta – Rp 5,4 juta

photo via peluangusahaku.id

Selain tahu, bisnis ayam goreng sebagai cemilan praktis juga banyak digemari oleh banyak orangBuat kamu yang tertarik berbisnis ayam popcorn crispy, franchise Chicken Bite bisa jadi pilihan yang tepat buat kamu.

Bisnis waralaba ini menawarkan dua paket yang bisa kamu pilih yakni paket broze dengan modal Rp 4,2 juta dan paket silver dengan modal Rp 5,4 jutaKedua paket tersebut sama-sama mendapatkan seragam, bahan baku awal, alat pendukung, media promosiPerbedaannya hanya terdapat pada paket silver mendapatkan booth reguler, sedangkan paket bronze mendapatkan booth kontainer.

9Popchick Chicken – Rp 7,9 juta

photo via instagram.com/popchick_chicken

Popchick Chicken juga bisa menjadi pilihan yang tepat buat kamu yang tertarik dengan bisnis waralabaDengan modal yang cukup terjangkau yakni sekitar Rp 7,9 juta Popchick Chicken menklaim mitranya mampu meraih omzet 40 juta/bulan.

Popchick Chicken sendiri merupakan waralaba chicken popcorn yang telah memiliki lebih dari 500 mitraDengan modal mulai dari Rp 7,9 jt, kamu akan mendapatkan gratis 100 bahan baku dan segala perlengkapan secara lengkap dan siap untuk berjualanJadi tidak perlu pusing dan khawatir dalam mempersiapkan segala sesuatunyaMenariknya, semua hasil laba penjualan yang diperoleh adalah seratus persen milik kamu alias, no royalti fee.

10Magu Magu Chicken – Rp 4,6 juta – Rp 11,3 juta

photo via instagram.com/magumaguchicken

Ingin memiliki bisnis sampingan namun budget pas-pasan? Tenang, kamu bisa mempertimbangkan bisnis waralaba Magu Magu Chicken sebagai pilihan berbisnis yang tepatMagu Magu Chicken merupakan waralaba ayam goreng krispi dengan enam pilihan rasa.

Magu Magu Chicken menawarkan 4 jenis paket kemitraan mulai dari Rp 4,6 juta hingga Rp 11,3 jutaUntuk paket paling murah saja, kamu sudah bisa mendapatkan gerobak, peralatan penunjang, bahan baku awal, kemasan sejumlah 50 pcs, sarana promosi, serta satu buah seragam karyawanApalagi usaha waralaba Magu Magu Chicken ini mengklaim mitranya mampu balik modal hanya dalam waktu 1-2 bulan.

11Pisang Nugget Kece – Rp 5,8 juta

photo via instagram.com/pisangnuggetkece

Pisang nugget adalah jajanan kekinian yang bisa membuat kamu ketagihanMemiliki banyak penggemarnya, bisnis pisang nugget menjadi salah satu bisnis yang menjanjikanKalau nggak mau ribet, bisnis waralaba Pisang Nugget Kece bisa menjadi pilihan yang tepat.

Pisang Nugget Kece menawarkan paket franchise mulai dari Rp 5,8 jutaDengan modal tersebut, kamu akan mendapatkan seragam, peralatan masak, perlengkapan jualan, hingga buku panduan resep dan tips sukses berbisnisMenariknya lagi, kamu tidak perlu membayar royalti dan tak ada sistem bagi hasil ke pada pihak Pisang Nugget KeceArtinya keuntuhan dari hasil penjualan 100 % masuk ke kantong kamu.

12Martabak Mini Africa Waka-waka – Rp 3,1 juta – 12,9 juta

photo via fjb.kaskus.co.id

Buat kamu yang doyan dengan martabak mini yang manis, kamu bisa mencoba bisnis waralaba Martabak Mini Africa Waka-wakaBisnis waralaba ini telah memiliki lebih dari 380 mitra yang tersebar mulai Aceh hingga PapuaKelebihan lain dari martabak mini africa adalah variasi rasa nya yang mencapai 100 jenis resep berbeda.

Martabak Mini Africa Waka-waka menawarkan 5 jenis kemitraan berbeda yang bisa kamu sesuaikan dengan budget yang kamu milikiPilihan paket yang bervariasi tersebut dimulai dari harga 3,1 juta hingga 12,9 jutaDimana kamu akan mendapatkan perlengkapan berjualan hingga bahan-bahanPokoknya kamu hanya tinggal jualan saja.

13Mr.John Roti John – Rp 8 juta

photo via roti-john-singapore.business.site

Roti John merupakan roti berukuran panjang dengan beragam isian, seperti telur dadar, sayuran, ham, serta mayonaise dan saus sambalRoti satu ini tengah populer di kalangan penggemar kuliner IndonesiaDan kemungkinan besar akan terus diminati hingga waktu yang lama.

Buat kamu yang ingin mencoba bisnis Roti John, maka kamu bisa bergabung ke bisnis waralaba Mr.JohnBisnis franchise ini merupakan usaha kuliner di bawah CV Adhiwa InnovationHingga kini, Mr.John telah memiliki puluhan mitra di seluruh wilayah Indonesia.

Dengan modal Rp 8 juta, kamu sudah mendapatkan perlengkapan berjualan serta bonus bahan baku sebanyak 50 porsiPotensi omzet yang didapatkan untuk satu outlet Mr.John mulai dari Rp 9-18 juta per bulanJika dalam sehari kamu mampu menjual setidaknya 25 porsi roti John, diperkirakan outletmu sudah bisa balik modal dalam waktu kurang dari 2,5 bulanTertarik mencobanya?

14Mobo Thai Tea – Rp 4,5 juta

photo via instagram.com/mobothaitea

Buat kamu yang doyan dengan minuman boba dan thai tea, tentu sudah nggak asing dengan brand minuman Mobo Thai TeaMobo Thai Tea adalah salah satu franchise minuman kekinian yang sedang booming di IndonesiaDengan mengusung konsep minuman boba dan thai tea franchise minuman yang satu ini memikiki potensi pasar yang sangat besar dikalangan anak muda.

Buat kamu yang tertarik bergabung dalam kemitraan bisnis waralaba Mobo Thai Tea, tersedia, dua paket usaha yang bisa kamu pilih sesuai budget yang kamu miliki, yakni Paket Istimewa dan Paket SpecialPaket Istimewa Mobo Thai Tea dihargai Rp 4,5 juta saja dengan menggunakan konsep booth portableCocok buat kamu yang ingin jualan thai tea di event event atau berpindah pindah tempatSedangkan paket Special Mobo Thai Tea dihargai Rp 8,5 juta yang membedakan adalah pada paket special booth yang digunakan berupa gerobak dengan tampilan kekinian dan bahan baku premiumDengan modal yang rendah, Mobo Thai Tea mengklaim para mitranya mampu balik modal setelah 2 bulan, dengan keuntungan berkali-kali lipat.

15Lima Warna – Rp 5,9 juta

photo via limawarna.com

Lima Warna adalah merk minuman yang membawa konsep minuman segar yang menggabungkan dalgona dan boba dengan harga yang terjangkau bagi semua kalanganNah buat kamu yang tertari memiliki bisnis minuman boba, maka Lima Warna bisa menjadi pilihan yang tepat.

Lima Warna membuka kemitraan dengan paket yang tergolong terjangkauPaket franchise yang ditawarkan juga terbilang lengkap dan ada 3 kategori sehingga dapat menyasar segala kalanganHarga yang ditawarkan berkisar dari 5,9 Juta; 9,8 Juta dan 18 Juta itu semua sudah ALL IN, kamu hanya perlu menyiapkan lokasi dan karyawannya sajaKeunggulan lain bergabung dalam kemitraan franchise Lima warna adalah para mitra tidak dibebani biaya fee franchise, jadi seratus persen keuntungan yang kamu peroleh akan menjadi milik kamu.

16Cho Cho Thai Tea – Rp 5,5 juta

photo via instagram.com/sna.drink

Selain Lima warna, salah satu usaha franchise minuman yang patut kamu coba adalah Cho Cho Thai TeaHarga jual yang mulai dari Rp 10 ribu, membuat Thai Tea ini sangat laris manis dipasaran baik di mall atau pinggir jalanKamu bisa memulai franchise ini dengan modal Rp 5,5 juta dan memperoleh booth, perlengkapan berjualan, bahan baku impor ThailandBisnis franchise Cho Cho Thai Tea ini juga mengklaim mitranya dapat meraih omzet mulai Rp 7 juta/bulan.

Itu dia beberapa pilihan bisnis franchise makanan dan minuman paling menguntungkan dengan modal kecil yang bisa kamu pilih sesuai dengan kekuatan finansialmuSemoga bermanfaat!

website untuk di jual