Makanan Khas Papua Yang Unik Dan Lezat Untuk Kamu Coba

Makanan Khas Papua Yang Unik Dan Lezat Untuk Kamu Coba

18 menit lalu, blogunik

Indonesia dikenal memiliki makanan yang sangat beragam mulai dari Sabang hingga Merauke, salah satu pulaunya yang memiliki makanan lezat adalah PapuaPapua adalah salah satu pulau di Indonesia yang memiliki kekayaan alam yang berlimpahSelain itu, Papua juga dikenal memiliki makanan unik yang lezat dan perlu kamu cobaKira-kira makanan apa saja itu? Berikut ini makanan khas Papua yang unik dan lezat untuk kamu coba

1Aunu Senebre

Photo via merahputih.com

Aunu Senebre adalah salah satu makanan khas Papua yang bisa kamu temui di warung-warung di pinggir pantai PapuaMakanan ini terdiri dari ikan teri nasi yang digoreng dengan irisan daun talasDi papua makanan ini biasanya disantap dengan papeda atau beberapa jenis umbi-umbuanMakanan ini memiliki tekstur yang tidak terlalu kering dan dengan adanya irisan daun talas ini rasa dari makanan ini menjadi gurih serta lezat.

2Bubur Sagu

Photo via radiodms.com

Papua memang dikenal dengan olahan sagunya sehingga tak heran jika banyak jenis makanannya terbuat dari sagu, salah satu makanannya yang terbuatd ari sagu adalah bubur saguBubur sagu ini sering dibuat oleh masyarakat Papua sebagai alternatif makanan untuk menggantikan berasBubur sagu ini memiliki tekstur yang kenyal dan biasanya dihidangkan dengan tambahan santan serta diatasnya terdapat gula merahKamu bisa bayangkan betapa nikmatnya makanan satu ini.

3Cacing Laut

Photo via misteraladin.com

Mendengar namanya saja sudah membuat kalian geli apalagi memakannyaDi Papua Barat, cacing ini sering dijadikan makanan dan memiliki rasa yang sangat nikmatSelain itu, cacing ini juga dipercaya sebagai penambah stamina dan kejantanan para priaCacing ini biasanya didapat saat air laut sedang surut, pada saat itu kalian bisa mengambilnya dari karang-karang yang ada disanaBagaimana ingin mencobanya?

4Colo-colo

Photo via sajiansedap.grid.id

Buat kalian yang gemar dengan makanan pedas, kalian wajib mencoba colo-coloColo-colo ini sebenarnya adalah sebuah sambal yang sering dihidangkan dengan berbagai macam makanan PapuaSambal ini memiliki tekstur yang unik karena disajikan dengan keadaan masih kasar dengan irisan bahan yang besar-besarSambal ini memiliki rasa yang pedas dan sedikit asam karena tambahan jeruk nipisDijamin sekali kamu mencobanya kamu akan ketagihan apalagi jika kamu penyuka makanan pedas.

5Ikan Bakar Manokwari

Photo via sajiansedap.grid.id

Dilihat dari nama makanannya, sudah jelas jika makanan satu ini khas Manokwari, PapuaMakanan satu ini menjadi salah satu makanan khas Papua yang unik dan lezatMakanan ini bisa kamu temukan di warung-warung makan pinggir jalanIkan Bakar Manokwari ini terdiri dari ikan tongkol yang diberi sambal Khas Papua yang pedas dan makanan ini sangat nikmat jika disandingkan dengan nasi putih yang hangat.

6Ikan Bungkus

Photo via merahputih.com

Selain ikan bakar Manokwari, satu lagi sajian ikan yang harus kamu cicipi adalah ikan bungkusIkan bungkus ini adalah salah satu makanan khas Papua yang unik dan lezatJika dilihat makanan ini memang memiliki kemiripan dengan pepes, namun yang membedakan mereka adalah bungkusannyaJika pada umumnya pepes menggunakan daun pisang untuk membungkus, ikan bungkus ini menggunakan daun talasMakanan ini dibumbui dengan berbagai macam rempah khas Papua kemudian dibungkus dengan daun talasSelain itu, ikan bungkus ini hanya menggunakan ikan laut saja bukan ikan air tawar.

7Kue Lontar

Photo via cookpad.com

Kue Lontar adalah salah satu makanan khas Papua yang bentuknya mirip seperti pie susuMakanan ini hadir di Papua pada zaman Belanda yang dahulunya memiliki nama rontar, namun karenaa pelafalannya agak sulit maka akhirnya masyarakat Papua menyebut kue ini dengan lontarKue ini bisa dikatakan pie susu dalam versi besar dan disajikan pada hari-hari besar seperti lebaran dan natalNamun makanan ini juga bisa kamu jadikan oleh-oleh.

8Kue Bagea

Photo via cookpad.com

Jika berkunjung ke Papua jangan lupa untuk mencicipi makanan khas Papua satu ini yaitu kue bageaMakanan ini terbuat dari bahan dasar sagu yang memiliki rasa nikmat dair paduan tepung sagu dan kenariKue bagea ini memiliki tekstur yang sedikit keras namun sangat nikmat di makanMakanan ini memiliki bentuk lonjong dan dibungkus dengan daun, selain itu makanan ini sangat cocok ditemani dengan secangkir teh.

9Martabak Sagu

Photo via diadona.id

Pada umumnya martabak terbuat dari tepung terigu, namun berbeda dengan martabak khas Papua iniDimana bahan dasarnya menggunakan tepung sagu sehingga membuat makanan ini memiliki cita rasa yang berbedaHal yang unik dari manakan ini terletak pada lapisan luar martabaknyaPada umumnya martabak memiliki tekstur yang empuk, namun martabak sagu ini memiliki lapisan luar yang renyah serta gurih.

10Papeda

Photo via wikipedia.org

Semua orang pastinya sudah tahu makanan lhas Papua satu ini yaitu papedaMakanan satu ini tak hanya populer di Papua saja namun juga di seluruh IndonesiaMakanan ini berbahan dasar sagu, dimana sagu memang menjadi makanan pokok masyarakat Papua, kemudian sagu ini diolah menjadi papedaPapeda ini memiliki tekstur yang kenyal, sedikit lengket dan memiliki rasa yang tawarMeskipun memiliki rasa yang tawar, masyarakat Papua menikmatinya dengan kuah kuning atau ikan bakar yang memiliki rasa yang nikmat.

11Sarang Semut

Photo via gotravelly.com

Biasanya sarang semut ini digunakan sebagai obat bagi masyarakat PapuaJika dimakan mentah sarang semut ini memang memiliki rasa yang sangat pahitNamun dengan berbagai macam bumbu- sarang semut ini diolah menjadi makanan yang sangat nikmat tanpa rasa pahitIngin mencobanya?

12Sagu Sep

Photo via defraradha.wordpress.com

Sagu Sep adalah salah satu makanan khas Papua yang unik dan lezatMakanan ini berbentuk seperti pizza sepanjang 10 meterMakanan ini berbahan sagu dan kelapa muda, kemudian diatasnya diberi ulat atau daging rusa.

13Sagu Lempeng

Photo via merahputih.com

Seperti namanya makanan ini terbuat dari sagu kering dan jika dilihat makanan ini mirip seperti roti tawarMakanan ini memiliki tekstur yang keras dan namun memiliki rasa yang gurih serta manisHal ini dikarena disajikan dengan parutan kelapa dan gula merahCamilan satu ini sangat cocok ditemani dengan teh hangat.

14Ulat Sagu

Photo via greeners.co

Ulat Sagu adalah salah satu makanan khas Papua yang unik dan lezatMakanan ini sering dikonsumsi masyarakat Papua karena dipercaya dapat menambah energi dan memiliki kadar kolesterol yang rendahUlat Sagu ini memiliki perpaduan rasa manis dan asin serta teksturnya sangat lembut dan mengandung banyak proteinBiasanya makanan ini dibakar namun tidak sedikit juga masyarakat Papua yang memakannya langsung.

15Udang Selingkuh

Photo via idntimes.com

Makanan khas Papua satu ini bisa kalian temui di WamenaDilihat dari namanya tentunya kalian pasti bingung kenapa diberi nama selingkuh, apa udangnya selingkuh seperti manusia? Ternyata nama ini diberikan karena bentuk capitnya menyerupai kepiting, jadi anggapannya udang ini selingkuh dengan kepitingUdang ini memiliki tekstur yang mirip dengan lobster dimana dagingnya berserat dan manisUdang ini biasanya disajikan dengan cara direbus, bakar atau digorengNamun ada juga yang disajikan dengan berbagai macam bumbu sehingga rasanya tambah lezat.

Itulah beberapa makanan khas Papua yang unik dan lezat untuk kamu cobaJika kamu berkunjung ke sana, jangan lupa untuk mencicipi makanan diatas ya!

website untuk di jual