Inspirasi Desain Tempat Tidur Tingkat Yang Simple

Inspirasi Desain Tempat Tidur Tingkat

Sedang mencari inspirasi desain tempat tidur tingkat yang simple untuk kamar anak yang minimalis? Tenang, beberapa inspirasi desain tempat tidur tingkat ini bisa jadi referensi yang tepat buat kalian.

Tempat tidur tingkat memang menjadi andalan para orang tua ketika memiliki lebih dari 1 anak namun jumlah kamar tidur di rumah terbatasKeuntungan utama dari tempat tidur tingkat adalah bisa menghemat space karena susunannya yang vertikal, sehingga meskipun ditempati oleh 2 anak, mereka tetap merasakan kenyaman ketika berbagi kamar.

Sementara itu, meskipun tempat tidur tingkat sering digunakan untuk anak-anak, namun tempat tidur tingkat juga bisa digunakan untuk anak remaja maupun dewasa agar di dalam kamar mereka yang kecil masih tersedia cukup space untuk meletakkan dan menata berbagai benda yang mereka butuhkan lainnya.

Namun untuk memilih tempat tidur tingkat tidak semudah yang kita bayangkanAda banyak hal yang harus kamu perhatikan dengan seksama ketika akan memilih desain tempat tidur tingkat agar sesuai dengan kebutuhan ataupun sesuai dengan luas kamarUntuk itu, berikut beberapa inspirasi desain tempat tidur tingkat yang simple untuk kamar yang minimalis!

1Tempat tidur tingkat yang custom dengan rak pajang yang minimalis

photo via thetot.com

Untuk membuat space di kamar tidur semakin efisien, kamu bisa membuat tempat tidur tingkat secara custom dengan menyesuaikan ukuran dan tinggi ruanganKamu juga bisa menambahkan rak pajang di bagian head bed yang akan memberikan kesan yang lebih modern dan minimalis.

Dilengkapi dengan tangga kayu dibagian tepi sehingga tidak mengganggu anak yang tidur di bagian bawahSelain itu, desain tempat tidur dan ruangan yang didominasi warna putih juga akan membuat tempat tidur dan ruangan terlihat lebih bersih dan menjadikan ruangan terasa lebih luas.

2Tempat tidur tingkat yang simple dengan lemari dan storage

photo via tocamadera.es

Nah buat para orang tua yang kebingungan menata kamar anak-anak yang sempit, kalian bisa memilih desain tempat tidur tingkat yang simple namun multifungsi satu iniTempat tidur tingkat dengan 2 bed ini dilengkadi dengan lemari dan rak penyimpanan sehingga kalian tidak perlu lagi menambahkan lemari pakaian ke dalam kamar anak yang sudah sempitIni akan lebih menghemat tempat dan anak-anak akan merasa nyaman dengan kamar yang tidak penuh sesak.

3Tempat tidur tingkat yang minimalis untuk kakak adik

photo via cuckooland.com

Kekurangan ruangan untuk kamar tidur si kakak dan adik? Tenang kamu bisa menggunakan tempat tidur tingkat dengan desain sederhana satu iniBed di bagian bawah memiliki ukuran yang lebih besar sehingga cocok untuk si kakak, kemudian dibagian atas cocok untuk si adik yang memiliki ukuran badan yang lebih kecilTempat tidur ini juga dilengkapi dengan laci penyimpanan di bagian bawah, sehingga bisa digunakan untuk menyimpan selimut, sprai dll.

4Tempat tidur tingkat dengan nuansa kayu yang minimalis

photo via studio-mcgee.com

Untuk menciptakan nuansa yang minimalis, kamu bisa memilih tempat tidur tingkat dengan kerangka kuat yang terbuat dari kayuElemen kayu bisa menciptakan kesan minimalis dan hangat dalam hunian kamuAnak-anakpun bisa tidur dengan nyaman meskipun harus berbagi kamar.

5Tempat tidur tingkat sederhana yang cukup untuk 3 orang

photo via desertcart.in

Desain tempat tidur tingkat yang simple yang bisa kamu pilih untuk anak-anak berikutnya adalah tempat tidur tingkat yang memiliki ekstra bed sehingga muat untuk 3 orangEktra bed di tempat tidur ini didesain seperti laci sehingga bisa dimasukkan ketika tidak digunakan, dan bisa dikeluarkan saat digunakanCocok digunakan ketika sepupu atau teman dari anak-anak kalian menginap.

6Tempat tidur tingkat yang multifungsi

photo via pbteen.com

Nah buat para orang tua yang memiliki putra-putri yang sudah menginjak usia remaja, dan membutuhkan ruangan yang lebih luas, maka bisa diakali dengan menggunakan tempat tidur tingkat seperti satu iniDipan tempat tidur sengaja dibuat lebih tinggi, dimana di bagian bawahnya diisi dengan rak dan meja sehingga bisa menjadi ruang belajar atau bekerja untuk si anakTempat tidur ini tentu lebih menghemat tempat dan menjadikan ruangan yang sempit terasa lebih lapang.

7Tempat tidur tingkat tanpa kaki yang simple dan nyaman

photo via projectnursery.com

Selanjutnya ada desain tempat tidur tingkat tanpa kaki yang simple dan nyaman yang bisa kamu jadikan alternatif untuk tempat tidur anak-anakTempat tidur tingkat dengan 2 bed ini dirancang tanpa kaki sehingga lebih aman untuk mereka yang tidur di bagian atas karena tidak terlalu tinggiTempat tidur seperti ini juga membuat bagian paling atas tidak terlalu dekat dengan plafon sehingga lebih nyaman untuk ditiduri oleh sikecil ataupun oleh anak remaja.

8Tempat tidur tingkat dengan tangga yang aman untuk anak-anak

photo via homestolove.com.au

Jika kamu memiliki 4 anak yang terpaksa harus disatukan dalam 1 kamar karena ruangan yang terbatas, maka kamu bisa memilih model tempat tidur tingkat, 4 ranjang satu ini2 ranjang dibagian bawah dan 2 ranjang dibagian atas, lalu di tengah-tengah ada anak tangga yang cukup aman dan kuat untuk anak-anak hingga remajaDesain tempat tidur ini akan lebih menghemat tempat dan kamar anak-anak masih memiliki cukup ruang untuk menaruh lemari penyimpanan dan dll.

9Tempat tidur tingkat yang hemat tempat

photo via cocolapinedesign.com

Meski luas kamar tidur anak terbilang cukup kecil dan sempit, bukan berarti kalian tidak bisa mendapatkan kamar tidur yang nyaman dengan fasilitas yang lengkatDengan memanfaatkan desain tempat tidur tingkat satu ini kamu bisa bisa mendapatkan kamar yang nyaman.

Desain tempat tidur satu ini dipasang selebar ruangan namun cukup tinggi sehingga kamu masih bisa memanfaatkan space dibawah tempat tidur untuk ruang kerja atau belajarTempat tidur tingkat ini juga dilengkapi dengan tangga tegak sehingga cukup hemat tempatCocok untuk anak remaja yang mulai membutuhkan ruangan privasi.

10Tempat tidur tingkat yang minimalis dan chic untuk anak cewek

photo via domino.com

Inspirasi tempat tidur tingkat yang simpel berikutnya adalah tempat tidur dengan dipan atau kerangka yang minimalis dan didominasi dengan wara putih dan sedikit elemen warna kayu untuk pinggiran ranjang atas dan tanggaTempat tidur tingkat ini bisa kamu padukan dengan sprai dan sarung bantal bernuansa pastel sehingga menciptakan kesan yang lebih chicCocok untuk tempat tidur anak-anak hingga remaja putri.

11Tempat tidur tingkat yang simple dan multifungsi untuk satu orang

photo via pbteen.com

Tempat tidur tingkat selanjutnya merupakan tempat tidur tingkat untuk 1 orang, dimana dibagian bawah tempat tidur difungsikan sebagai ruang belajar atau bekerja karena didesain berisikan meja dan laci yang minimalisTempat tidur tingkat ini otomatis akan lebih menghemat tempat di kamar tidur yang sempit.

12Tempat tidur tingkat yang minimalis dan modern

photo via tendencee.com.br

Selanjutnya ada tempat tidur tingkat bergaya minimalis dan modern yang terbuat dari elemen kayuDilengkapi dengan rak dan laci membuat tempat tidur ini memiliki fungsi yang lebihTempat tidur tingkat ini juga didesain dengan tangga yang cukup aman untuk anak-anak.

13Tempat tidur tingkat yang simple dan hemat tempat

photo via item.rakuten.co.jp

Tempat tidur tingkat dengan single bed memang menjadi pilihan untuk kamar anak yang sempit sehingga si anak masih memiliki cukup space untuk ruang belajar merekaBegitu pula dengan desain tempat tidur tingkat satu ini, yang dilengkapi juga dengan rak pajang dan tangga multifungsi.

14Tempat tidur tingkat minimalis yang cocok untuk ruangan kecil

photo via cocktail-scandinave.fr

Selanjutnya ada tempat tidur tingkat dengan single bed yang bagian bawahnya bisa diisi dengan sofa sehingga menjadi ruang bersantai ataupun bermain untuk anakTempat tidur tingkat ini juga dibuat dengan bahan kayu yang kuat dan warnanya yang alami membuat kamar terasa lebih hangatCocok untuk tempat tidur anak cowok.

15Tempat tidur tingkat dengan walk in closet

photo via nhahep.net

Nah jika kamar anak kamu tidak muat lagi untuk ditambah dengan lemari pakaian, maka kamu bisa menjadikan tempat tidur tingkat satu ini sebagai inspirasiTempat tidur tingkat ini dilengkapi dengan walk in closet dibagian bawah untuk menyimpan baju-baju anak kalianDilengkapi juga dengan kerangka sofa untuk bersantaiTempat tidur tingkat yang mulitfungsi ini sangat nyaman untuk luas ruangan yang sempit.

16Tempat tidur tingkat dengan metal frame yang kuat

photo via wayfair.com

Nah selain kayu, ada juga tempat tidur tingkat yang terbaut dari metal frame yang kuatKerangka tempat tidur tingkat ini di cat dengan warna putih sehingga bisa dengan mudah dipadukan dengan seprai warna apapunSelain itu, tempat tidur tingkat model single bed ini juga dilengkapi dengan meja kerja yang minimalis sehingga memberikan fungsi yang lebih selain menjadi tempat tidur.

17Tempat tidur 3 tingkat yang disusun vertikal

photo via walmart.com

Punya 3 anak namun ruangan dirumah sangat terbatas? Tenang, kamu bisa memilih model tempat tidur tingkat dengan 3 ranjang yang tersusun secara vertikal seperti satu iniPiliha model tempat tidur tingkat yang tidak memiliki kaki sehingga tidak membuatnya terlalu tinggiTempat tidur ini juga dilengkapi dengan pinggiran sehingga sangat aman untuk anak yang tidur di tingkat atas.

18Triple bunk bed yang minimalis

photo via overstock.com

Masih dengan tempat tidur tingkat dengan 3 ranjang, namun tempat tidur kali ini hanya didesain 2 tingkatDimana ditingkat bawah terdapat 2 ranjang dan di tingkat atas diisi dengan 1 ranjangDesain tempat tidur tingkat ini cukup nyaman untuk anak-anak hingga remaja yang harus berbagi kamar yang kecil.

19Tempat tidur tingkat yang minimalis rustic

photo via walmart.com

Buat kamu yang suka dengan gaya yang rustic, maka tempat tidur tingkat 2 ranjang ini cocok untuk kamuDidesain untuk para remaja, tempat tidur ini disusun secara vertikal namun ranjang atas tidak sepenuhnya menutupi ranjang bawahSehingga anak yang tidur di ranjang bawah bisa tidur lebih nyaman.

Selain itu, gaya rustic yang menonjol dari warna kayu yang digunakan juga memberikan kesan yang minimalis dan unik pada kamar tidur kalian.

20Tempat tidur tingkat untuk anak dengan desain contemporary black

photo via overstock.com

Satu lagi desain tempat tidur tingkat yang bisa kamu jadikan inspirasi adalah tempat tidur tingkat dengan 3 ranjang bergaya contemporary blackDisusun secara vertical, namun tempat tidur tingkat untuk anak ini cukup memberikan kenyamanan bagi anak-anak kalian karena ranjang di bagian tengah tidak sepenuhnya menutupi ranjang bawah dan tidak sepenuhnya tertutupi ranjang atas.

Anak-anak yang tidur di ranjang bawah dan ditingkat dua tidak akan merasa sesak dengan desain tempat tidur tingkat iniSelain itu, kerangka besi hitam yang digunakan juga membuat tempat tidur terlihat lebih minimalis dan modern.

Nah itu dia beberapa ispirasi desain tempat tidur tingkat yang simple untuk kamar yang minimalis dan kecilSemoga bermafaat!

website untuk di jual