Pacar Minta Putus Tiba-Tiba? Inilah Beberapa Penyebabnya Yang Harus Kamu Ketahui

Pacar Minta Putus Tiba-Tiba? Inilah Beberapa Penyebabnya Yang Harus Kamu Ketahui

Syok tiba-tiba pacar minta putus? Jangan buru-buru benci sama doi atau langsung nge-judge doi punya selingkuhanKarena perlu kamu ketahui, bahwa ketika seseorang ingin putus dari pacarnya pastilah memiliki beberapa alasan di baliknyaTentu saja alasan ingin putusnya bisa bermacam-macam, bukan hanya karena punya cewek atau cowok idaman lain, tapi bisa juga karena kesalahan yang kita perbuat namun tak kita sadari, atau karena demi kebaikan kedua belah pihakIntinya jangan buru-buru berpikiran negatif, sebaiknya tanyakan alasan kenapa dia minta putusNamun jika tak kunjung menemukan jawaban, dan kamupun merasa tidak melakukan kesalahan apa-apa, mungkin beberapa alasan pacar minta putus tiba-tiba ini bisa jadi penyebabnyaLet’s check it out guys!

1Sudah tidak memiliki kecocokan

photo via independent.co.uk

Sudah tidak memiliki kecocokan bisa menjadi salah satu faktor utama kenapa pacar minta putusPada dasarnya jika dalam sebuah hubungan asmara tidak memiliki kecocokan, maka hubungan tersebut memang sepatutnya untuk di akhiriKarena jika dilanjutnya, maka dalam hubungan tersebut hanya akan dipenuhi dengan perdebatan, pertengkaran yang tentunya membuat kalian tidak bahagia dalam menjalani hubungan.

2Si doi sudah bosan

photo via thetalko.com

Penyebab kenapa pacar tiba-tiba minta putus berikutnya adalah kemungkinan doi sudah merasa bosan dengan hubungan kalianBosan karena tidak ada peningkatan yang signifikan dengan hubungan kalianBisa juga karena bosan dengan berbagai hal yang ada dalam dirimuJika ini terjadi, maka jangan menyalahkan dirimuMasih banyak orang setia yang bisa kamu dapatkan.

3Sudah punya yang lain

photo via lillyramona.blogspot.com

Merasa bosan hingga meminta putus bisa juga dikarenakan doi sudah memiliki kekasih baru, sehingga kamu di hempas begitu sajaJika sudah begitu, tidak ada yang bisa kita lakukanLebih baik ikhlaskan dia dengan kekasih barunyaKamu bisa mencari orang yang lebih baik dari pada dia.

4Kamu terlalu posesif

photo via medium.com

Jika pacar kamu tiba-tiba minta putus, bisa jadi kamu terlalu posesif sehingga dia merasa diatur-atur dan dibatasi dalam melakukan berbagai macam halIngat guys, pacar itu layaknya slime, jika digenggam terlalu erat maka akan meluber kemana-mana dan menghilang dari genggamanmu.

5Merasa kalau hubungan pacaran kalian sudah nggak sehat

photo via proreklamu.com

Penyebab kenapa pacar minta putus berikutnya, mungkin saja karena pacar kamu sadar bahwa hubungan yang sedang kalian jalani sudah tidak sehatSetiap orang memiliki persepsi masing-masing mengenai pacaran yang tidak sehatEntah itu mengarah pada keuangan, gaya hidup atau bahkan menjauh dari norma agamaUntuk itu, coba perhatikan diri kamu, apakah perilakumu selama ini membuat hubungan kalian menjadi tidak sehat?

6Tidak ada quality time

photo via scienceoflove.co.kr

Dalam setiap hubungan asmara, quality time adalah hal yang sangat penting untuk menjaga hubungan tetap harmonisNamun terkadang banyak orang lupa dengan waktu pada saat mereka sedang sibuk, sehingga jarang sekali meluangkan waktu untuk menemui pasangan masing-masingJarang bertemu dan menghabiskan waktu berdua bahkan hanya untuk video call saja, bisa membuat hubungan asmara jadi renggangNggak heran pacar kamu minta putus jika kamu tidak bisa meluangkan waktu untuk quality time bersamanya.

7Kamu emosian dan cepat marah

photo via freepik.com

Telat kasi kabar dikit ngambek, angkat telpon dari klien cewek atau cowok malah marahMenolak ajakannya untuk jalan-jalan karena urusan keluarga, mengancam ingin bunuh diriSiapapun itu, pastinya tidak akan pernah merasa nyaman memiliki pasangan yang emosian dan cepat marahApalagi jika meributkan hal-hal sepele yang tidak sepantasnya diributkanJika kamu termasuk orang yang cepat emosian gara-gara hal sepele, jangan kaget saat doi minta putus darimu.

8Sejak awal kamu salah mengartikan maksudnya

photo via psychologytoday.com

Alasan berikutnya kenapa pacar ingin minta putus, bisa saja karena kesalah pahaman yang kamu buatBisa jadi memang sebenarnya doi tidak ada maksud untuk menjadikan kamu pacarDoi hanya menganggapmu sebagai sahabat sejatinya tidak lebihNamun kamu menganggapnya berbedaKamu malah menganggapnya adalah pacar kamuMaka jangan heran jika doi sadar dengan perasaanmu maka doi akan menolakmuInilah yang kamu sebut dengan doi minta putus tiba-tiba.

9Dia tidak suka terikat komitmen

photo via soco.id

Setiap orang memiliki karakter dan kepribadian yang berbeda-beda salah satunya adalah tidak suka dengan sesuatu yang mengikat alias tidak menyukai komitmenDoi mungkin merasa nyaman saat berpacaran denganmuTapi jika kamu berniat untuk memiliki hubungan yang berkomitmen denganya, bisa dipastikan doi yang suka kebebasan akan menolaknyaJangan kaget jika tiba-tiba dia minta putus sama kamu.

10Ada sesuatu pada dirimu yang membuatnya ilfil

photo via healthline.com

Inilah kenapa saat pacar minta putus kamu harus menanyakan alasannyaKarena siapa tau, tanpa kamu sadari, kamu melakukan sesuatu yang salah di matanya dan tidak bisa ditolerir olehnyaSeperti suka berkata kasar, suka minum-minum beralkohol, merokok dan sebagainya.

11Kamu menjadi beban emosional untuknya

photo via psychologytoday.com

Jangan pernah mengandalkan pasanganmu untuk membuatmu bahagiaJika ini yang terjadi, pasangan kamu akan merasa dirinya bertanggung jawab akan kebahagiaan kamuDia akan merasa terbebani untuk memastikan agar kamu selalu bahagiaLama kelamaan pasangan kamu bisa lelah untuk terus bertanggung jawab terhadap kondisi emosional kamuIni menjadi salah satu alasan seseorang minta putus hubungan walaupun masih cintaIngat guys, hubungan percintaan yang sehat dibangun oleh dua orang yang sama-sama bahagia sebelumnyaKebahagiaan dua orang ini kemudian disatukan sehingga menciptakan kebahagiaan terhadap satu sama lain.

12Tujuan jangka panjang bertentangan

photo via chroniclelive.co.uk

Ketika memutuskan untuk menikah, perbedaan pendapat seperti masalah anak dan tempat tinggal sering memicu retaknya hubunganMungkin dia ingin langsung memiliki anak setelah menikah, sedangkan kamu masih ingin mengejar karir dan memilih untuk menunda memiliki momonganMungkin juga dia ingin tinggal bersama orang tuanya setelah menikah agar bisa menjaga orang tuanya yang telah lansia, sedangkan kamu ingin tinggal di rumah sendiri tanpa ada campur tangan mertuaPerbedaan seperti ini bisa menjadi alasan seseorang minta putus hubungan walaupun masih cinta.

Oleh sebab itu keputusan atau pilihan besar dalam hidup seperti itu sebaiknya dibicarakan sejak awal menjalani hubungan percintaanDengan begitu, akan mengurangi risiko hubungan kandas akibat berbeda tujuan hidup meskipun sudah dijalin selama bertahun-tahun.

13Dia tidak bisa menjadi dirinya sendiri

photo via freepik.com

Kamu terlalu banyak permintaan dan suka mengkritik pasanganmu juga bisa menjadi salah satu alasan kenapa pacar kamu tiba-tiba minta putusKamu memintanya untuk berpakaian tertutup sedangkan dirinya belum merasa siap untuk menggunakan hijabKamu juga memintanya untuk memanjangkan rambut, sedangkan pacar kamu tidak suka dengan rambut panjangHal ini membuat dirinya tidak bisa menjadi dirinya sendiri karena selalu mengikuti permintaan kamu bahkan sampai cara berpenampilanKalau seseorang tidak bisa merasa menjadi diri sendiri ketika bersama pasangannya, maka hal ini akan menjadi salah satu alasan seseorang minta putus hubungan meskipun masih cinta.

14Pacar kamu tidak suka dibandingkan dengan pacar orang lain

photo via journal.sociolla.com

Tak ada satupun orang didunia ini yang suka dibanding-bandingkan dengan orang lainMeskipun saat dibanding-bandingkan pacar kamu masih menampilkan senyuman namun dalam hatinya sudah sangat tersakitiJika kamu masih sering membanding-bandingkan pacarmu dengan orang lain yang menurutmu lebih baik dari pacarmu, maka jangan heran jika pacar kamu tiba-tiba ingin mengakhiri hubungan denganmu.

15Merasa tidak dihargai

photo via boldsky.com

Pada dasarnya, kunci dalam setiap hubungan adalah saling menghargai satu sama lainNamun jika kunci tersebut sudah hilang atau hancur, maka bisa saja doi sudah tidak nyaman lagi dan memutuskan untuk pergiMaka perhatikan lagi, adakah perilakumu yang membuatnya merasa tidak dihargai sebagai pacar?

Nah itulah beberapa alasan yang bisa jadi penyebab pacar minta putus tiba-tibaBagaimana menurut kalian guys? Apakah kalian pernah diputusin pacar secara tiba-tiba? Btw penyebabnya apa?

website untuk di jual