BlogUnik.com – Ciri-ciri circle pertemanan yang bikin kamu susah kaya berikut ini wajib banget kamu hindari!
Ada pepatah yang mengatakan bahwa banyak teman banyak rezeki, pepatah ini mungkin ada benarnya juga karena melalui teman, kita bisa mendapatkan berbagai informasi mengenai pekerjaan, keuangan, peluang usaha, kesehatan dan banyak lagi.
Namun di zaman sekarang ini, sepertinya memperbanyak teman tidaklah semudah yang duluDizaman seperti sekarang ini, memiliki banyak teman tidak menjamin kita dapat hidup suksesBahkan banyak pesaing berkedok teman yang ingin menjatuhkan kitaBergaul dengan teman-teman toxic seperti ini akan membuat kamu menjadi susah kaya.
Maka dari itu, sangatlah penting bagi kita untuk memilih-milih lingkungan pertemanan seperti apa yang ingin dimasukiPasalnya, lingkungan pertemanan tidak hanya berpengaruh dalam pola pikir, tapi juga dapat mempengaruhi kita dalam pengelolaan keuangan yang ujung-ujungnya membuat kita jadi susah kaya dan terus berada di kelas ekonomi yang sama selama bertahun-tahun.
Untuk itu, berikut ciri-ciri circle pertemanan yang bikin kamu susah kaya dan harus dihindari!
1Sering ngumpul di tempat mahal yang gak sesuai dengan penghasilan
Ciri-ciri circle pertemanan yang bikin kamu susah kaya yang pertama adalah mereka selalu mengajak kamu kumpul atau hangout di tempat-tempat yang mewah dan mahal yang nggak sesuai dengan penghasilan kamu setiap bulannya.
Kalu sekali-kali sih boleh sekedar agar tau saja, namun kalau sampai terjadwal rutin setiap hari, tentu akan menjadi masalahSelain gaji kamu tidak akan cukup untuk memenuhi gaya hidup tersebut, kamu juga tidak bisa menyimpan uang kamu untuk keperluan bisnis atau investasi lainnya.
Circle pertemanan seperti ini tidak perlu kamu masukin, karena tidak ada manfaatnya selalu nongkrong di tempat mewah setiap hari padahal aslinya lagi bokek.
2Melakukan kegiatan yang menghamburkan uang demi gengsi
Circle pertemanan yang wajib hukumnya kamu hindari selanjutnya adalah circle pertemnanan yang isinya hanya orang-orang yang mementingkan gengsi sehingga rela menghamburkan uang mereka yang tidak seberapa hanya untuk dianggap mampu dan kaya.
Berbagai barang-barang mahal, hingga jalan-jalan ke tempat yang fancy, semua dilakukan hanya untuk sebuah pengakuanCircle pertemanan seperti ini hanya akan mendorong kita melakukan pemborosan seperti merekaBukannya bahagia karena memiliki barang-barang mahal dan liburan ke tempat-tempat yang mewah, yang ada justru malah terbebani karena duit semakin sekarat.
3Sibuk bersaing dalam memiliki barang mewah yang minim manfaat
Hindari juga circle pertemanan yang dipenuhi dengan orang-orang yang suka flexing barang-barang mewah padahal minim manfaatLingkungan pertemanan seperti ini biasanya lebih suka hura-hura tanpa memikirkan bagaimana cara kamu mendapatkan uangSelama kamu terlihat mewah, maka kamu akan mendapatkan pujian dan pengakuanLingkungan pertemanan seperti ini benar-benar tidak ada manfaatnya, bahkan hanya akan membuat kamu minder atau insecureDaripada memikirkan cara untuk masuk ke circle mereka yang toxic, lebih baik kamu fokus dengan goals kamu.
4Menjatuhkan semangat kita ketika ingin membuka bisnis atau usaha
Ciri-ciri circle pertemanan yang bikin kita susah kaya berikutnya adalah mereka tidak memiliki sikap suportifSaat kita ingin membuka bisnis atau usaha, mereka bukannya mendukung dengan memberikan semangat, namun justru memberi komentar-komentar yang menjatuhkan semangat kita.
Bahkan ada teman yang akan meninggalkan kamu ketika kamu ingin merintis usahaMereka menganggap kamu pesaing mereka dan bukan teman sehingga mereka perlahan-lahan menjauhi kamu dan mencoba menghasut orang lain agar ikut menjauhi kamuMereka juga nggak jarang menyebar berita yang tidak-tidak tentang kamu sehingga semua orang menjauh dari kamuTeman seperti itu wajib hukumnya dihindari dan tidak perlu dipertahankan karena hanya akan membuat kamu takut dan tidak percaya diri untuk merintis bisnis baru.
5Terus-terusan membuatmu mengeluarkan uang
Lingkungan pertamanan yang hanya membuat kamu terus-terusan mengeluarkan uang juga harus dihindariMisalnya saja mereka mengajak kamu untuk jalan-jalan, namun mereka mengharuskan kamu untuk patungan, padahal jika kamu bayar untuk diri sendiri, kamu bisa lebih hematAda juga yang memaksa kamu untuk kumpul sekedar menjalankan hobi, misalnya karaokean bareng, namun ujung-ujungnya mengharuskan kamu untuk patungan biaya karaokePertemanan seperti ini bukan karena mereka ingin kamu ada di sisi mereka, namun mereka hanya membutuhkan uang kamu untuk melengkapi kekurangan pembayaranDengan kata lain, kamu hanya dimanfaatkan untuk keuntungan mereka.
Semua kegiatan kamu dalam lingkungan pertemanan itu hanya membuat kamu mengeluarkan uang yang sebenarnya tidak ada gunanyaSayangnya circle pertemanan seperti ini tidak mau membantu kamu memperoleh penghasilanJangankan membantu, sekedar menyemangati ketika kamu ingin merintis usaha saja seakan terasa berat bagi mereka.
6Saat ngumpul hanya bergosip dan ngejulidin orang
Saat kalian berkumpul, topik obrolan kalian tidak jauh-jauh dari gosip dan ngejulidin orang lain yang sebernarnya tidak ada sangkut pautnya dengan kalianSegala keburukan orang lain yang kalian obrolkan hanya akan membuang-buang waktuTidak ada ilmu yang bisa kamu dapatkan dan hanya membuat diri sulit berkembang.
Apabila suatu circle pertemanan hanya membicarakan keburukan orang lain maka tidak akan ada ilmu yang didapat, malah hal ini membuat diri sulit berkembangJadi, daripada kamu menghabiskan waktu dengan orang-orang yang suka bergosip, lebih baik kamu menghabiskan waktu untuk mengembangkan diri dan mencari potensi yang kamu miliki untuk mencapai goals yang kamu inginkan.
7Memiliki pemikiran yang selalu negatif
Ciri-ciri circle pertemanan yang bikin kamu susah kaya berikutnya adalah circle pertemanan yang dipenuhi dengan orang-orang dengan pemikiran yang selalu negatifMereka selalu curiga dengan orang lain bahkan dengan teman sendiriMereka juga iri dan tidak suka dengan kesuksesan orang lain dan temannya sendiriParahnya lagi, teman-teman seperti ini seringnya berwajah dua, di depan kita baik, namun dibelakang mereka sibuk membicarakan kita yang mencari-cari kekurangan kitaJika kamu tergabung dalam lingkup pertemanan seperti itu, lebih baik kamu mulai menjauh dan keluar dari circle terbutCircle pertemanan itu sangat toxic, bukan hanya membuat kamu susah kaya, namun juga membuat kesehatan mental kamu terganggu.
8Memiliki pola pikir seperti anak kecil
Orang yang berusia dewasa belum tentu memiliki pola pikir yang dewasaBanyak diantara mereka yang memiliki pola pikir kekanak-kanakan dan jauh dari kata dewasaMisalnya saja selalu memikirkan kesenangan dengan berfoya-foya tanpa memikirkan bagaimana cara untuk mencari penghasilan ataupun memikirkan masa depan mereka.
Hanya suka bermain dan menghabiskan waktu dengan hal-hal yang tidak bergunaDiajak maju namun mereka menolak dengan alasan rejeki sudah ada yang aturApabila circle pertemanan kamu pola pikirnya masih seperti anak kecil dan tidak ingin majuMaka sebaiknya kamu keluar dari circle tersebut karena hanya akan menghambat diri kamu untuk sukses dan berkembang serta susah menjadi orang kaya.
Nah itu dia beberapa ciri-ciri circle pertemanan yang bikin kamu susah kaya dan wajib untuk dihindariJadi bagaimana dengan circle pertemanan kalian? Apakah circle pertemanan kalian memberikan manfaat untuk kesuksesan kamu atau justru membuat kamu terjebak dalam kondisi keuangan yang itu-itu saja?
website untuk di jual