15 Film Science Fiction Terbaik Tayang 2022

Film Science Fiction Terbaik 2022

BlogUnik.com – Berikut ini deretan film science fiction yang bakal tayang tahun 2022 yang wajib kamu tonton!

Akan ada sederet film bergenre science fiction yang diperkirakan akan rilis di tahun 2022 ini dengan alur cerita yang lebih menarik, menegangkan dan sulit untuk ditebak.

Film bergenre science fiction sendiri juga dikenal dengan singkatan Sci-Fi yang berarti fiksi ilmiahFilm dengan tema ini menjelaskan tentang pengaruh sains dan teknologi bagi umat manusia, dengan ciri khas yang paling sering dihadirkan adalah latar waktu pada masa depan, kemajuan teknologi yang sangat pesat, dan banyak juga yang menggunakan setting tempat di luar angkasa agar lebih menegangkan.

Seperti deretan film science fiction terbaik yang bakal tayang 2022 berikut iniDengan latar termpat, latar waktu, dan juga ide-ide kreatif dari para produser, beberapa film science fiction 2022 ini sangat sayang untuk dilewatkanSo let’s check it out guys!

15 Film Science Fiction Terbaik 2022

1Moonfall – 4 Februari 2022

photo via imdb.com

Film science fiction terbaru yang bakal rilis pada tahun 2022 diawali dengan film MoonfallFilm ini akan segera tayang pada 4 Februari 2022 di bioskop kesayanganMoonfall sendiri merupakan film yang mengisahkan tentang kekuatan misterius yang secara tiba-tiba mendorong orbit bulan mendekati bumiKarena gaya gravitasi, akhirnya revolusi bulan semakin membawa satelit alami itu meyerempet bumi dan menghancurkan kehidupanKisah film ini akan menyoroti kisah seorang astronot di sebuah pesawat yang mengalami malfungsi dan seorang penikmat teori konspirasi.

Disutradarai oleh Roland Emmerich dan dibintangi oleh Halle Berry, John Bradley, Michael Pena dan Charlie Plimmer, film ini dijadwalkan akan tayang di bioskop pada 4 Februari 2022.

2The Adam Project – 11 Maret 2022

photo via imdb.com

The Adam Project merupakan film sci-fi terbaru yang akan dirilis pada musim semi 2022 iniDibintangi oleh Ryan Reynolds, Mark Ruffalo serta Zoe Saldana, film ini akan menceritakan tentang seorang anak berusia 12 tahun bernama Adam Reed yang masih berduka atas kematian mendadak ayahnya setahun sebelumnya.

Namun suatu malam, dirinya tersandung ke garasinya dan menemukan versi dirinya yang lebih tuaTernyata, dia kembali dari masa depan di mana orang-orang baru saja mulai memikirkan cara melakukan perjalanan waktu untuk menjalankan misi rahasiaDia membutuhkan bantuan dari dirinya yang berusia 13 tahunThe Adam Project sendiri direncanakan akan dirilis di Netflix pada 11 Maret.

3Everything-Everywhere All At Once – 25 Maret 2022

photo via imdb.com

Everything-Everywhere All At Once merupakan film terbaru yang akan diterbitkan A24 yang mengangkat genre fiksi ilmiah yang dibalut dengan unsur komedi.

Berkisah tentang seorang perempuan bernama Evelyn Wang yang berasal dari kalangan bawah yang merasa terus-terusan diperas demi membayar pajakNamun,suatu ketika ia malah membuka sebuah pintu gerbang multisemesta yang harus diarungi EvelynEvelyn jadi mengetahui bahwa banyak alam semesta yang ada dan beberapa versi dirinya hidup di dalamnya.

Diperankan oleh Michelle Yeoh dan digarap oleh Daniel Kwan dan Daniel Scheinert, film ini diperkirakan akan tayang pada 25 Maret 2022.

4Morbius – 1 April 2022

photo via imdb.com

Morbius merupakan film sci-fi berikutnya yang bakal tayang di tahun 2022Film ini menjadi salah satu film antihero terbaru yang telah lama ditunggu-tunggu oleh penggemar.

film Morbius sendiri akan menceritakan tentang perjalanan seorang pria bernama DrMichael MorbiusIa merupakan seorang ilmuwan yang mengidap penyakit kelainan darah sejak kecilKetika melakukan perjalanan untuk menyembuhkan penyakitnya, ia justru menemukan dirinya berubah menjadi vampir lengkap dengan kemampuan kalelawarnyaDibintangi oleh Jared Leto, film sci-fi Marvel terbaru ini akan tayang di bioskop pada 1 April 2022.

5Fantastic Beast: The Secrets of Dumbledore – 8 April 2022

photo via imdb.com

Film science fiction terbaik yang bakal tayang tahun 2022 selanjutnya adalah Fantastic Beast: The Secrets of DumbledoreSesuai judulnya, film ini merupakan sekuel terbaru dari film Fantastic Beasts yang sukses beberapa tahun yang lalu.

Fantastic Beast: The Secrets of Dumbledore sendiri akan menceritakan tentang Profesor Albus Dumbledore yang legendaris dan misinya untuk menghentikan penyihir gelap, Gellert Grindelwald, dengan bantuan Newt dan penyihir lainnyaFilm ini dijadwalkan akan tayang pada 8 April 2022.

665 – 29 April 2022

photo via imdb.com

65 juga meramaikan deretan film sci-fi yang bakal tayang di tahun 2022Film bertajuk 6 ini menceritakan tentang kisah seorang astronot yang terjatuh dalam sebuah planet misteriusIapun menyadari jika di planet tersebut terdapat alien yang sangat mengerikan dan mengancam nyawanyaFilm yang diperankan oleh Adam Driver ini diperkirakan akan tayang pada 29 April 2022.

7Doctor Strange In The Multiverse Of Madness – 6 Mei 2022

photo via imdb.com

Selanjutnya ada Doctor Strange In The Multiverse Of MadnessFilm superhero Marvel terbaru ini sudah lama dinanti-nanti oleh penggemar film karena masih berkaitan dengan film Spider-Man: No Way Home.

Doctor Strange In The Multiverse Of Madness sendiri menceritakan tentang Doctor Strange yang tengah menghadapi sebuah konsekuensi dari mantra yang ia bacakan demi membantu Peter Parker pada Spider-Man: No Way HomeDimana mantra yang ia bacakan justru membuka gerbang multisemesta.

Demi menjaga keutuhan dunianya, Doctor Strange harus bekerjasama dengan rekan Avenger-nya, Wanda Maximoff alias Scarlet WitchFilm sci-fi satu ini direncakan akan tayang pada 6 Mei 2022.

8Top Gun: Maverick – 27 Mei 2022

photo via imdb.com

Top Gun: Maverick menjadi salah satu film sci-fi yang dibalut dengan action yang juga bakal tayang di tahun 2022Film ini diarahkan dan disutradarai oleh Joseph Kosinski dan diramaikan oleh aktor dan aktris top Hollywood, yaitu diantaranya seperti Jennifer Connelly berperan sebagai Penny Benjamin, Tom Cruise berperan sebagai Maverick, Val Kilmer berperan sebagai Iceman, Glen Powell berperan sebagai Hangman, dan Monica Barbaro berperan sebagai Phoenix.

Top Gun: Maverick sendiri merupakan sekuel dari film Top Gun dari tahun 80-an yang kini menceritakan tentang Maverick, seorang mantan penerbang top Angkatan Laut yang kini menjadi seorang instruktur penerbangKemudian, ia bertemu dengan Lt Bradley Bradshaw, anak dari mendiang teman baiknya Lt Nick Bradshaw atau GooseDituntut untuk menjadi mentor, Maverick harus berjuang menghadapi ketakutan terdalamnyaFilm bioskop terbaik ini rencananya akan tayang mulai 27 Mei 2022.

9Jurassic World: Dominion – 10 Juni 2022

photo via imdb.com

Film science fiction terbaik yang bakal tayang tahun 2022 berikutnya adalah Jurassic World: DominionIni adalah film ketiga dari franchise Jurassic World dan kembali dibintangi oleh Chris Pratt dan Bryce Dallas Howard.

Jurassic World: Dominion sendiri akan melanjutkan cerita Jurassic World: Fallen Kingdom, dimana pulau Isla Nublar telah dikuras habis dan para dinosaurus dibawa ke daratan utama Amerika untuk dijual sebagai satwa langkaPara dinosaurus yang tadinya dikerangkeng bisa bebas berlarian ke seluruh penjuru alam liar Amerika, mengacaukan peradaban manusia dan menjadi hewan-hewan perusak ekosistemFilm sci-fi ini diperkirakan akan tayang pada 10 Juni 2022.

10Lightyear – 17 Juni 2022

photo via imdb.com

Tahun 2022 juga bakal diramaikan dengan kehadiran film animasi Disney Pixar terbaru bertajuk LightyearFilm animasi begenre science fiction merupakan spin-off dari film Toy Story dan merupakan film solo dari karakter Buzz.

Filmnya sendiri menceritakan tentang seorang astronaut bernama Buzz Lightyear yang melakukan perjalanan ke ruang angkasaPerjalanan yang dilakukan oleh Buzz Lightyear ini membawa sebuah misi menjelajahi luar angkasa untuk menemukan planet baru yang kemudian dieksplorasiFilm animasi sci-fi terbaru ini diperkirakan akan tayang pada 17 Juni 2022.

11Thor: Love and Thunder – 8 Juli 2022

photo via imdb.com

Thor: Love and Thunder menjadi salah satu film sci-fi superhero terbaru yang paling ditunggu-tunggu kehadirannya oleh penggemar filmThor: Love And Thunder sendiri merupakan film solo keempat untuk karakter superhero Thor dalam Marvel Cinematic Universe.

Menceritakan tentang kelanjutan kisah Thor dan Valkyrie dari film Avengers: EndgameFilm seperhero terbaru ini akan menawarkan aksi heroik dengan sentuhan kisah romantis sebagaimana diadaptasi dari kisah komik Mighty Thor karya Jason AaronFilm Thor: Love and Thunder ini rencananya akan dirilis pada 8 Juli 2022.

12Mission: Impossible 7 – 30 September 2022

photo via imdb.com

Film sci-fi yang diperkirakan akan tayang tahun 2022 selanjutnya adalah Mission: Impossible 7Film satu ini tak hanya menghadirkan science namun juga menghadirkan berbagai adegan action yang memukau.

Film Mission: Impossible 7 sendiri merupakan kisah lanjutan dari Mission: Impossible – Fallout yang dirilis tahun 2018Tom Cruise akan kembali sebagai Hunt dalam ini dan akan kembali beradu akting dengan aktris Rebecca Ferguson yang kembali berperan sebagai Ilsa Faust yang merupakan agen spionase InggrisDigarap oleh sutradara Christopher McQuarrie, film Mission: Impossible 7 direncanakan akan tayang pada 30 September 2022.

13Spider-Man: Across The Spider-Verse (Part One) – 7 Oktober 2022

photo via imdb.com

Spider-Man : Across The Spider-Verse (Part One) menjadi film sci-fi superhero selanjutnya yang bakal tayang dibioskop pada tahun 2022 iniFilm ini merupakan film animasi dan sekuel dari film animasi Spider-Man: Into The Spider-Verse namun dalam versi Miles Morales.

Kisah filmnya sendiri akan diperluas dengan kedatangan musuh baruSeperti judulnya, film ini akan dibagi ke dalam dua bagianBagian ke-dua masih dirahasiakan namun bagian pertama direncanakan akan tayang di bioskop pada 7 Oktober 2022.

14Black Panther: Wakanda Forever – 11 November 2022

photo via imdb.com

Buat kalian yang menunggu kehadiran Black Panther: Wakanda Forever , sepertinya harus lebih bersabar lantaran film superhero satu ini direncanakan akan tayang pada 11 November 2022Black Panther: Wakanda Forever sendiri merupakan sekuel dari film pertamanya yang dirilis tahun 2018.

Film ini dirumorkan akan menceritakan upaya Namor untuk mendapatkan vibranium logam mulia sumber daya yang hanya tersedia di WakandaNamun karena kematian bintang film pertama, Chadwick Boseman, sekuel ini disebut akan fokus pada karakter lain yang hidup di Wakanda, bukan hanya pada Black Panther.

Sementara itu, film Black Panther: Wakanda Forever dari Marvel Studios ini akan ditayangkan untuk menghormati warisan Chadwick Boseman dalam perannya sebagai Raja T’Challa dan tidak akan menyusun kembali karakter tersebut.

15Avatar 2 – 16 Desember 2022

photo via imdb.com

Satu lagi film science fiction terbaik yang bakal tayang pada tahun 2022 adalah Avatar 2Film ini merupakan sekuel dari film Avatar (2009) yang akan melajutkan kisah dari Jake Sully dan NeytiriSetelah 12 tahun menjelajahi Pandora dan bergabung dengan Na’vi, Jake Sully telah membentuk keluarga dengan Neytiri dan memiliki keturunanSemuanya berjalan dengan indah sampai semua berubah ketika R.D.Asekali lagi menyerbu Pandora untuk menyelesaikan apa yang mereka mulaiFilm ini direncanakan akan tayang pada 16 Desember 2022.

Nah itu dia deretan film science fiction terbaik yang bakal tayang pada tahun 2022Seru-seru semua kan? Jadi mana film yang paling kalian tunggu perilisannya?


website untuk di jual