Baru putus cinta dan sedang patah hati? Rasa sedih untuk anak zaman sekarang sih biasa disebut galauRasa galau terlebih karena patah hati memang menghancurkan suasana hati hingga membuat seseorang tak memiliki nafsu makanMakanya rasa galau ini harus segera diobatiSebab perasaan galau yang berkepanjangan ternyata bisa memicu stres dan bisa berisiko terhadap penyakit.
Untuk menghilangkan rasa galau, selain mendengarkan lagu, menyibukkan diri dengan berbagai kegiatan, ternyata menyantap makanan tertentu bisa mengobati galau dan membuat mood kamu menjadi baik lhoMenurut beberapa penelitian, ada beberapa jenis makanan yang membuat kita move on dari kegalauan dan mempengaruhi sirkuit saraf tubuh yang dapat mengendalikan emosi, motivasi hingga suasana hati.
Nah buat kamu yang punya kebiasaan ngemil kalau lagi galau, daripada ngemil gorengan, mending ngemil makanan atau minuman yang dapat mengobati rasa galau berikut ini.
1Dark chocolate
Mungkin sudah banyak diantara kalian yang mengetahui manfaat coklat untuk memperbaiki suasana hatiCokelat terutama cokelat hitam atau dark chocolate memang dapat meningkatkan mood secara langsungMakan cokelat juga dapat membuat pikiran menjadi tenangPasalnya saat kamu memakan cokelat, terjadi proses penghilangan galau yang disebut anandamide, dimana saat neurotransmitter diproduksi di otakmu sehingga dapat menahan rasa sakit, depresi, juga kegalauan.
Selain itu, cokelat juga mengandung beberapa bahan yang dapat memperpanjang rasa baik yang diciptakan oleh anandamideTak hanya itu, beberapa kandungan cokelat seperti caffeine, theobromine, methyl-xanthine dan phenylethylalanine juga dipercaya dapat memperbaiki mood, mengurangi kelelahan sehingga bisa digunakan sebagai obat anti-depresi.
2Es Krim
Selain cokelat, es krim juga menjadi senjadi senjata ampuh untuk mengobati galau secara alamiMengkonsumsi es krim dapat meningkatkan hormon endorphin yang bisa membuat seseorang merasa senangTerlebih es krim memiliki rasa yang manis dan disajikan secara dingin membuat siapapun merasa bahagia saat memakan es krimSelain itu, kandungan gula dan lemak yang tinggi pada es krim dapat merangsang otak untuk melepaskan dopamin neurotransmitter, yang mampu memunculkan rasa senang.
3Teh herbal dan teh hijau hangat
Daripada minum boba, ketika kamu sedang galau cobalah untuk meminum teh herbal hangatMengkonsumsi minuman hangat seperti teh dapat meningkatkan perasaan nyaman dan membuat kamu lebih tenangTerlebih teh herbal tertentu seperti lavender dan chamomile, yang memang telah terbukti memiliki efek relaksasi sendiri.
Tak hanya teh herbal, secangkir teh hijau yang diseduh juga menjadi pilihan tepat untuk mengusir galauTeh hijau ternyata mengandung kafein lebih rendah dibandingkan dengan kopiMaka dari itu teh hijau juga bisa menjadi pilihan lebih baik dibandingkan dengan kopi jika kamu ingin bersantai.
4Gandum Utuh
Gandum utuh adalah sumber karbohidrat yang bisa membantu tubuh membuat insulin, yang pada gilirannya memungkinkan triptofan, asam amino untuk memasuki otak, sehingga membuat kita merasa baik dan tenangMenurut penelitian, karbohidrat juga dapat meningkatkan kadar serotonin, yaitu hormon yang meningkatkan suasana hati untuk mengurangi stresSetelah kadar serotonin meningkat, orang-orang yang mengalami stres memiliki konsentrasi dan fokus yang lebih baikSalah satu sumber karbohidrat yang baik adalah gandum utuh.
5Ikan
Entah bagaimana cara kalian mengolah dan memakannya, namun ikan merupakan salah satu makanan yang dapat mengobati rasa galau akibat patah hatiIkan yang kaya akan asam lemak omega 3 adalah pilihan yang bagus karena dapat membuat jantung sehatOmega 3 yang terkandung didalamnya juga dapat membantu mengurangi depresi karena nutrisinya mudah berinteraksi dengan molekul otak yang berhubungan dengan suasana hatiSelain itu, kandungan vitamin yang ada dalam ikan juga membantu tubuh untuk memproduksi hormon yang bisa membuat kamu merasa lebih baikIkan-ikan yang kaya akan asam lemak omega 3 adalah tuna, salmon, herring, dan sarden.
6Susu hangat dan produk susu lainnya
Tak hanya teh hangat, susu hangat juga bisa menjadi salah satu jenis minuman yang dapat membuat kamu tenang dan meredakan rasa galauMeminum segelas susu hangat dapat membuat tubuh menjadi rileksMinuman satu ini tidak hanya bagus untuk tulang, namun juga dapat membantu mengurangi depresi.
Susu dan produk susu lainnya seperti yogurt dan keju mengandung kalsium dan tambahan vitamin D yang dapat membantu otot rileks dan menstabilkan suasana hati bahkan ternyata juga dapat meringankan gejala sindrom pra menstruasiProduk susu juga merupakan sumber probiotik yang baikProbiotik tak hanya mendukung kesehatan usus dengan melindunginya dari bakteri berbahaya, memperlancar pencernaan dan membantu penyerapan nutrisi lebih baikTapi probiotik juga dikenal mampu menurunkan stres, kecemasan dan depresi.
7Kacang-kacangan dan biji-bijian
Makanan yang dapat dijadikan sebagai obat menghilang rasa galau berikutnya adalah kacang-kacangan dan biji-bijianMagnesium yang berada dalam kacang-kacangan dan biji-bijian dapat menjadi pelopor untuk neurotransmitter seperti serotonin untuk menjadi senjata ampuh dalam meregulasi emosi dan kegalauanmuMagnesium bermanfaat bagi seseorang yang memiliki tingkat kecemasan ringan hingga sedangKacang juga kaya akan nutrisi, termasuk vitamin B dan asam lemak sehatVitamin B adalah bagian penting dari diet sehat dan dapat membantu mengurangi stres.
8Alpukat
Alpukat memang enak ketika dicampur es, dijadikan salad hingga menjadi bahan untuk sandwichTapi ternyata alpukat juga memiliki manfaat sebagai obat penghilang rasa galau lho! Pasalnya, alpukat juga menawarkan asam lemak omega-3 yang sama kita temukan pada ikanAsam lemak esensial yang sehat ini dapat mengurangi stres dan kecemasan, meningkatkan konsentrasi serta meningkatkan suasana hati.
9Blueberry
Meskipun sedikit mahal, namun blueberry bisa menjadi alternatif yang tepat buat kamu yang ingin mengobati suasana hati dengan buah-buahan yang lezat dan sehatBlueberry mengandung anthocyanins yang membantu otakmu dalam memproduksi dopamine, zat yang sangat baik untuk koordinasi, pengingatan, dan moodPenelitian juga mengatakan bahwa ketika kamu memakan blueberry maka kamu akan mengalami dorongan dalam sel pembunuh natural yang akan memperbaiki perasaan.
10Stroberi dan buah tinggi vitamin C
Siapa yang nggak suka stroberi? Buah kesukaan sejuta umat ini memang bisa dengan mudah kita temukan di supermaket hingga pasarBuah berwarna merah dengan rasa asam, manis nan menyegarkan ini bisa kamu nikmati sebagai obat anti galauStroberi memiliki kandungan antioksidan dan vitamin C yang tinggiDua kandungan ini menjadi kombinasi yang bagus untuk menyembuhkan patah hati dan mengembalikan moodBuah yang kaya vitamin C tersebut dapat membantu memproduksi endorphin serta warna merahnya yang cerah dapat meningkatkan suasanan hati agar lebih senang.
Selain stroberi, buah yang memiliki kandungan tinggi vitamin C juga dapat membantu mengurangi tingkat stresVitamin C dan vitamin E dapat membantu penurunan signifikan dalam tingkat kecemasan pada kelompok vitamin C dibandingkan dengan kelompok lainMakan buah-buahan seperti jeruk dan grapefruits adalah jenis buah yang baik untuk dikonsumsi ketika galau.
11Sayuran berwarna hijau
Bersyukurlah buat kalian menyukai sayuran, karena dengan mengkonsumsi sayuran, kamu bisa meredakan rasa galaumu secara alamiMengkonsumsi sayur-sayuran terutama sayuran berwarna hijau seperti bayam tidak hanya baik untuk kesehatan tabi baik juga untuk meningkatkan suasana hatiSayuran berwarna hijau ini kaya dengan folat yang membantu tubuhmu memproduksi neurotransmitter dalam meregulasi mood, seperti serotonin dan dopamine.
Sayuran yang dijadikan salad juga sangat direkomendasikan, pasalnya sayuran mentah dapat membuat kamu terasa energik dan positifJadi, saat kamu sedang galau cobalah untuk memakan salad sayurSelain mood kembali normal, salad juga rendah kalori sehingga tubuh kamu akan jadi lebih sehat.
12Makanan pedas
Jangan heran kalau kamu menemukan banyak orang yang sedang patah hati namun melampiaskannya dengan makanan pedasKarena selain dapat meningkatkan nafsu makan, makanan pedas juga dipercaya dapat mengembalikan mood yang sedang galauRasa pedas yang menggigit di lidah dapat menimbulkan reaksi alami tubuh untuk melepaskan hormon endhorphin agar seseorang merasa lebih bahagiaMeski tersiksa akibat kepedasan, namun akan muncul rasa puas yang akhirnya membuat kita bahagia dan mampu move on dari kegalauanSengatan rasa pedas juga bisa meningkatkan sistem imun dan berfungsi sebagai pereda rasa sakit.
13Jahe
Meski sangat sulit untuk memakannya secara langsung, namun jahe merupakan rempah dapur yang memiliki banyak manfaatSelain menghangatkan, jahe juga bisa dikonsumsi sebagai obat anti galauJahe memiliki kandungan zat belerang yang dapat membantu meningkatkan dorongan energi dan tubuhmu untuk terus beraktivitasMinum wedang jahe hangat di pagi atau siang hari sambil rileks bisa mengurangi kegalauanmu.
14Bawang merah dan putih
Bawang merah dan putih merupakan bumbu dapur yang paling wajib ada di dapurSelain enak dijadikan dijadikan bawang goreng, bawang merah dan bawang putih juga bisa diandalkan dalam mengobati galau lhoPasalnya bawang merang dan bawang putih juga mengandung belerang atau sulfur yang bisa meningkatkan mood secara instan.
15Kentang
Makanan yang dipercaya dapat mengobati galau berikutnya adalah kentangBerbagai macam olahan kentang bisa kamu nikmati saat kamu sedah sedih atau merasa patah hatiSebab, kentang memiliki kandungan serat, karbohidrat dan vitamin yang dipercaya bisa menjadi sumber energi dan melepaskan hormon stres dalam tubuhKandungan nutrisi pada kentang juga disebut mampu menetralkan tekanan darah tinggi, menurunkan risiko depresi dan mengatasi stres akibat galau serta patah hati.
16Mac and cheese
Meski tak ada penelitian yang menegaskan kalau mengkonsumsi mac and cheese dapat mengobati galau, namun kelezatan dan rasa gurih serta creamynya dari pasta satu ini memang mampu mencuri perhatian kita dari rasa sedihApalagi kandungan karbohidrat pada pasta, dapat membantu meningkatkan ketersediaan neurotransmitter yang dikenal sebagai serotoninMeningkatnya neurotransmitter dalam tubuh mampu membantu meringankan depresi termasuk stress akibat galau.
17Kelapa
Kalau lagi galau, cobalah untuk meminum segelas es kelapa mudaPasalnya kelapa mengandung asam lemak rantai medium yang sangat bagus untuk kesehatan otak dan suasana hatiMemakan beberapa potongan daging kelapa muda dipercaya dapat membuat perasaan menjadi lebih baik.
18Madu
Madu juga bisa menjadi pilihan aman untuk dikonsumsi saat kamu merasa galauPasalnya madu mengandung senyawa kaempferol dan quercetin, yang menjaga otak tetap sehat dan menghilangkan depresiMadu bisa menjadi pengganti gula yang baik karena madu lima kali lebih manis dari gula biasaSehingga kamu bisa menikmati rasa manis yang sama dalam jumlah yang relatif kecil.
Itulah deretan makanan yang bisa kamu coba sebagai pengobat galau akibat patah hatiSelain aneka jenis makanan diatas, kamu juga harus memiliki niat untuk bisa move on dari kegalauanmuSebab segala sesuatu yang tanpa didasari dengan niat, tak akan ada hasilnyaSemoga artikel kali ini bermanfaat!
website untuk di jual