Di tahun 2020 lalu, kita semua tidak bisa berburu kuliner dengan bebas karena adanya pandemi COVID-19Selain karena himbauan untuk dirumah saja, para pebisnis kuliner juga menghadapi kesulitan dalam memasarkan produk makanannyaNamun sepertinya di tahun 2021 ini, semua kondisi tersebut perlahan-lahan pulihKini ada banyak bermunculan deretan makanan dan minuman yang menjadi trend di tahun 2021 ini dan laris manis dipasaran meski pandemi belum sepenuhnya berakhirMeski jenis minuman boba dan camilan manis masih mendominasi, namun ada beberapa trend makanan dan minuman kekinian yang mungkin baru dilidah kalianNah buat para food lovers, berikut ini deretan makanan dan minuman kekinian di tahun 2021 yang wajib kamu cobaSo let’s check it out guys!
16 Makanan dan Minuman Kekinian 2021
1Beragam makanan dengan saus mentai
Beragam makanan dengan saus mentai adalah salah satu trend makanan kekinian 2021 yang belakangan sangat populer dikalangan millenialsSaus mentai sendiri adalah saus yang terbuat dari campuran telur ikan yang diberikan mayonaise dan saus sambalSaus mentai ini nantinya dijadikan topping untuk beragam makanan seperti rice bowl, ayam, ikan dan lainnyaKuliner yang terinspirasi dari makanan asal Jepang ini memiliki tekstur yang cukup creamy, namun ada rasa khas yang tidak lain berasal dari telur ikan kod alias mentaiko.
2Gorengan kekinian
Gorengan merupakan camilan sejuta umat yang menjadi favorit masyarakat IndonesiaDi tahun 2021 ini, ada banyak bermunculan pedagang gorengan yang menjual gorengan dengan tampilan yang lebih menarikTak sekedar di goreng, namun kini banyak gorengan yang dibuat dengan beragam isian dan toppingSeperti isian risoles yang biasanya rogut kini dikreasikan dengan keju mozarellaAda juga bakwan dengan aneka topping hingga tahu isi yang dibuat krispi.
3Sambal kemasan
Sambal memang tak pernah lepas dari lidah orang IndonesiaApapun makanannya, sambal akan membuat kita makan menjadi lebih lahapMeski bukan sesuatu yang baru, namun di tahun 2021 ini, sambal kemasan akan tetap menjadi salah satu produk kuliner yang laris manis di pasaranBeberapa produk sambal kemasan yang belakangan menjadi hits adalah sambal bawang dan sambal ba cumi yang memang memiliki cita rasa yang nikmat dengan sensasi pedas yang nendang.
4Rice bowl
Makanan kekinian di tahun 2021 selanjutnya adalah rice bowlMakanan satu ini memang sudah populer dari tahun sebelumnya, namun di tahun ini, rice bowl sepertinya masih menjadi salah satu jenis makanan kekinian yang digemari karena kepraktisannyaRice bowl sendiri merupakan nasi dengan beragam side dish yang menggugah selera layaknya nasi campur yang ditempatkan dalam sebuah mangkok.
Makanan ini juga banyak di pasarkan melalui layanan pesan antar sehingga kita bisa memilih rice bowl dengan side dish yang kita inginkanSelain rasa yang nikmat dan praktis, rice bowl juga memiliki tampilan yang estetis untuk foto InstagramCocok buat kamu yang suka posting foto makanan di feed Instagram kamu.
5Bakso lobster
Buat para pecinta kuliner, terutama yang doyan bakso, tentu sudah nggak asing dengan bakso lobsterBakso lobster merupakan bakso yang sempat viral beberapa waktu laluMakanan ini memadukan kenyal gurihnya adonan bakso sapi dengan lobster utuh sebagai isiannyaBerawal dari seorang pedagang bakso lobster, kini sudah ada banyak penjual bakso yang menjajakan bakso lobster sebagai menu spesial merekaTak heran kalau bakso lobster ini menjadi salah satu makanan kekinian 2021 yang wajib kamu coba.
6Bakso cumi jumbo
Tak hanya bakso lobster, bakso cumi jumbo juga menjadi salah satu makanan kekinian yang wajib kamu cobaSeperti namanya, bakso ini memiliki ukuran yang besar dan dimasukan kedalam cumi yang juga memiliki ukuran besarBukan hanya itu, sajian bakso ini juga kerap di lengkapi dengan kuah dan sambal super pedas yang akan membuat kamu berkeringat ketikan memakannyaKarena viral, bakso ini juga mulai bisa kamu temukan di beberapa kios bakso yang tersebar di Indonesia.
7Cheese ball
Buat kamu para pecinta keju, maka jangan ketinggalan untuk dapat merasakan nikmatnya cheese ball yang menjadi salah satu makanan kekinian 2021 yang saat ini tengah digemari banyak orangSeperti namanya, makanan ini merupakan bola-bola keju yang memiliki tekstur garing di luar dan meleleh didalamKeju yang digunakan biasanya adalah keju mozarella yang ketika digoreng akan lumer.
8Susu panggang (Baked milk)
Susu panggang alias baked milk adalah camilan kekinian yang belakangan viral di kalangan warganetSeperti namanya, camilan dari susu ini diolah dengan cara dipanggangDengan bahan-bahan campuran seperti telur, tepung maizena dan gula pasir, susu panggang ini memiliki rasa yang begitu lezatTeksturnya sangat lembut namun sedikit garing diluar karena di panggang dengan ovenCamilan satu inipun menjadi salah satu camilan kekinian 2021 yang banyak digemari oleh pecinta camilan manis.
9Nougat marshmallow
Nougat merupakan camilan yang biasanya terbuat dari campuran kacang-kacangan, gula, telur dan biasanya ditambah maduNamun nougat kekinian 2021 yang kini sedang populer dikalangan pecinta kuliner manis adalah nougat marshmallowBerbeda dari nougat umumnya, nougat satu ini terbuat dari marshmallow yang dimasak dengan butter, susu bubuk dan isian berupa almond dan cranberries atau buah kering lainnyaRasanya manis dan lezatTrend camilan ini bahkan sangat populer di luar negeri.
10Dessert box
Para penyuka makanan manis, tentu udah nggak asing dengan dessert box yang merupakan cemilan manis modern kekinian 2021Seperti namanya, dessert box merupakan makanan penutup sejenis cake super lembut yang ada di dalam kotak makanan yang transparanBerbeda dengan dessert biasa yang disajikan di piring, dessert box bisa langsung dimakan dari tempatnyaMakanan penutup yang ditata dalam kotak bening ini biasanya terdiri dari beberapa lapisan seperti kue sponge, krim lembut, dan beragam topping lainnyaCara makan dessert box ini juga sangat praktis sehingga bisa dibawa kemana-mana, karena tinggal disendok dan dinikmati.
11Croffle
Setelah boomingnya garlic bread pada beberapa waktu lali, belakangan croffle menjadi salah satu makanan kekinian asal Korea Selatan yang juga populer IndonesiaCroffle adalah hidangan yang terbuat dari adonan croissant yang dipanggang menggunakan cetakan waffleBiasanya croffle disajikan dengan topping whipped cream dan maduNamun di kini kamu bisa menemukan croffle dengan beragam topping.
12Toast/roti bakar
Roti bakar mungkin udah biasa dilidaj kalian, namun roti bakar alias toast kekinian 2021 adalah tost yang mirip sandwich dengan beragam lapisan isiMulai dari paduan keju dengan tuna mayo, daging ayam, daging sapi hingga sosis dengan tambahan sayuran.
13Es kopi susu
Selain makanan, ada juga beragam jenis minuman yang menjadi trend minuman kekinian di tahun 2021Salah satunya adalah es kopi susuAda banyak brand es kopi susu yang bisa kamu temukan tersebar di seluruh Indonesia mulai dari es kopi susu dalam kemasan botol ataupun dalam cup plastikMeski disebut es kopi susu, namun es kopi susu zaman sekarang terbuat dari campuran kopi, susu dan gula arenNamun, ada pula yang mencampurkan dengan perisa lainnya seperti rhum, hazelnut dan masih banyak lagi.
14Minuman boba
Walaupun sudah tahun 2021, namun minuman boba sepertinya masih menjadi salah satu minuman kekinian yang banyak peminatnyaSeperti yang kita tahu, boba ini merupakan topping untuk beragam jenis minumanNah minuman-minuman dengan boba ini biasanya minuman yang terbuat dari campuran susu, kopi, hingga milk teaUntuk rasanya tentu kalian sudah sangat hafal dong
15Minuman yakult
Trend minuman kekinian selanjutnya adalah minuman yang dicampur dengan yakultRasanya sangat menyegarkan dan tentu lebih sehat karena mengandung menggunakan yakultBeberapa minuman yang enak dan hits Ketika dicampur Yakult adalah es leci yakult, matcha yakult, lemon yakult, stroberi yakult dan masih banyak lainnya.
16Minuman charcoal
Selain minuman yang dicampur yakult, minuman yang dicampur dengan charcoal alias arang juga menjadi salah satu minuman kekinian yang kini banyak diburuBiasanya minuman yang dicampur dengan arang ini adalah kopi atau susuMinuman charcoal ini banyak diminati karena memiliki manfaat baik untuk kesehatanArang bambu yang menjadi bahan charcoal dipercaya berkhasiat untuk mendetoksifikasi racun dalam tubuh dan bisa mengobati perut kembung, diare, juga masalah pencernaan lainnya.
Nah itu dia deretan makanan dan minuman kekinian di tahun 2021 yang wajib kamu cobaDari deretan makanan dan minuman di atas, mana yang menjadi favorit kalian? Oya, kalau kalian memiliki rekomendasi makanan dan minuman kekinian lainnya, jangan ragu berbagi di kolom komentar ya!
website untuk di jual