Pecinta musik Kpop di Indonesia sepertinya kian meningkat, pasalnya, dari 10 daftar lagu mancanegara terpopuler, 7 diantaranya ditempati oleh lagu-lagu Kpop dari idol terpopuler di Korea Selatan dan 1 lagu kolaborasi antara penyanyi Amerika dengan idol KpopKira-kira lagu apa saja? Berikut 10 tangga lagu mancanegara terpopuler Juli 2020 versi Blog UnikLet’s check it out guys!
10Di posisi paling bontot, di tempati oleh lagu bertajuk “Maria” yang dipopulerkan oleh Hwasa MamamooLagu “Maria” juga menjadi salah satu lagu paling populer di TikTok yang disertai dengan dance challenge-nyaLagu “Maria” sendiri berisi tentang emosi yang Hwasa rasakan sebagai seorang wanita yang telah hidup selama 26 tahun.
9Selanjutnya adalah lagu bertajuk “Sour Candy” yang merupakan kolaborasi antara lady Gaga dengan Blackpink“Sour Candy” adalah lagu pop dance yang terdiri dari lirik bahasa Inggris dan Korea yang diproduksi dari produser BloodPop dan BURNSLagu ini sendiri menceritakan tentang seseorang yang harus bisa menerima kekurangan dirinya.
8lagu “Monster” yang dinyanyikan oleh Irene dan Seulgi Red Velvet juga menjadi salah satu lagu mancanegara terpopuler Juli 2020Lagu Monster merupakan lagu pop dance dengan lirik yang menceritakan tetang seorang ‘monster’ yang memasuki mimpi seseorang, menari dan bermain dalam mimpi tersebut.
7Selanjutnya adalah lagu “More & More” yang dinyanyikan oleh idol grup wanita asal Korea Selatan yakni TwiceLagu More & More sendiri mengisahkan tentang manisnya hubungan dua insan sehingga mereka menginginkan sesuatu yang lebih lagi.
6Selain “More & More” ada juga lagu bertajuk “Who Dis” yang dipopulerkan oleh girlband asal Korea Selatan, Secret NumberLagu ini mengisahkan kepercayaan diri seseorang yang penuh kharisma, hingga banyak orang yang penasaran, siapa sih orang ini? FYI, salah satu member dari Secret Number ada orang Indonesianya lho!
5Diposisi berikutnya ada lagu bertajuk “Stay Gold” yang dibawakan oleh BTSLagu ini merupakan lagu berbahasa Jepang yang merupakan bagian dari album Map of The SoulLagu ini menceritakan tentang kasih sayang dan semangat untuk orang terkasihi.
4lagu “Savage Love (Laxed – Siren Beat)” yang merupakan kolaborasi antara Jawsh 685 dengan Jason Derulo, juga merupakan salah satu lagu terpopuler Juli 2020Bagi pengguna TikTok, atau medsos secara umum, pasti tahu kalau “Laxed” merupakan salah satu dance-challenge yang populer di app tersebut“Savage Love (Laxed – Siren Beat)” tetap mengedepankan beat tropical seru tapi laidback dari “Laxed” yang dipadu dengan sensibilitas pop-R&B-dance ala Jason.
3Lagu mancanegara terpopuler selanjutnya adalah single bertajuk “eight” yang dinyanyikan duet oleh IU dan Suga BTSLagu satu ini menceritakan tentang kehidupan IU dan Suga yang sama-sama berusia 28 tahun pada 2020Menjadi seseorang yang kini sudah dewasa, melupakan mimpi dan kenangan-kenangan masa kecil hingga remaja karena mulai dikejar-kejar oleh realita kehidupanMereka mencoba untuk memulai menerima diri mereka seperti apa adanya.
2Lagu “Stuck with U” yang dinyanyikan oleh Justin Bieber dan Ariana Grande juga menjadi salah satu lagu terpopuler di bulan Juli 2020Makna lagu “Stuck with U” sendiri menceritakan tentang dampak yang dirasakan akibat pandemi yang membuat rencana-rencana yang telah disusun sebelumnya menjadi batal dan membuatnya terjebak di rumah saja bersama orang yang disayangi.
1Satu lagi lagu mancanegara pali populer di bulan Juli 2020 adalah lagu bertajuk “How You Like That” yang dinyanyikan oleh BlackpinkLagu satu ini selalu meramaikan media sosial hingga siaran radio dimanapunLagu ini secara keseluruhan menceritakan tentang bagaimana mereka membuktikan kemampuan diri setelah mengalami keterpurukan dan pandangan buruk orang-orangHal itu secara sempurna digambarkan secara detail dalam video klip.
Nah itulah 10 tangga lagu mancanegara terpopuler sepanjang bulan Juli 2020 versi Blog Unik, yang pastinya mampu membuat kamu bergoyang riaBagaimana menurut kalian guys? Apakah semua lagunya adalah lagu favorit kalian?
website untuk di jual