Indonesia memiliki banyak sekali artis-artis cantik yang kerap menghiasi layar kacaNamun mungkin ada yang merasa jika beberapa artis mulai jarang muncul di televisiTernyata hal ini disebabkan karena artis tersebut telah menjadi istri dari seorang pejabat negaraSetelah menjadi istri pejabat negara pastinya ada yang berubah pada artis tersebutDimana mereka tidak sibuk di dunia hiburan lagi karena mereka harus menemani sang suami untuk kunjungan kerjaDari sekian banyak artis, siapa saja sih yang memiliki suami pejabat negara? Berikut ini daftarnya.
1Annisa Pohan
Diurutan pertama terdapat artis cantik yaitu Annisa Pohan, pemilik nama asli HjAnnisa Larasati Pohan, S.E., M.M ini mengawali karirnya di dunia hiburan sebagai modelSebelumnya Annisa sempat menjadi finalis GADIS Sampul 1997 dan pernah menjuarai ajang pemilihan GADIS Shampo 2001.
Pada 8 Juli 2005 tepatnya di Istana Bogor, artis cantik ini pun dipersunting oleh Mayor InfPurnHAgus Harimurti Yudhoyono, M.Sc., M.P.A., M.A atau yang lebih akrab disapa AHY yang kala itu merupakan perwira TNI ADAHY memutuskan mundur dari TNI dan memilih terjun ke dunia politik dengan maju dalam Pilkada DKI Jakarta 2017Kini, suami Annisa Pohan resmi menjabat sebagai Wakil Ketua Umum Partai Demokrat.
Sejak memutuskan menikah, Annisa sempat vakum beberapa saat dari dunia hiburan untuk mengikuti sang suami yang mendapatkan tugas pendidikan ke luar negeriPada tahun 2011, Annisa dan keluarga pun kembali ke IndonesiaDan Annisa pun melanjutkan pendidikannya sebagai Mahasiswa Magister Manajemen Universitas Indonesia dan telah meraih gelar Magister ManajemenSaat ini Annisa masih aktif menjadi duta produk-produk seperti Olay dan Alleira batik.
2Arumi Bachsin
Arumi mengawali karirnya sejak usia 12 tahun di dunia modeling pada tahun 2006Namanya pun mulai dikenal masyarakat luas berkat perannya dalam beberapa sinetron IndonesiaSelain sinetron, Arumi juga sempat bermain dalam beberapa judul film salah satunya yaitu Bestfriend?
Artis yang bercita-cita menjadi Psikolog ini pun pada akhirnya menikah pada 30 Agustus 2013 dengan Emil Dardak yang merupakan mantan Wakil Menteri Pekerja Umum, Hermanto Dardak.
Pada tahun 2015, suami dari Arumi yaitu Emil Dardak terpilih sebagai Bupati Trenggalek, Jawa TimurSemenjak itu, Arumi memfokuskan diri sebagai istri Bupati sekaligus sebagai Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten TrenggalekKemudian pada tanggal 13 Februari 2019, suami Arumi dilantik sebagai Wakil Gubernur Jawa Timur dan Arumi pun kini menjabat sebagai Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Jawa Timur.
Aktivitas Arumi yang kerap menemani sang suami ini, tentunya membuat dirinya jarang terlihat di dunia hiburan.
3Bella Saphira
Siapa yang tidak mengenal artis cantik satu ini yaitu Bella Saphira Veronica Simanjuntak atau yang lebih dikenal dengan Bella SaphiraDiketahui Bella Saphira mengawali karirnya di dunia hiburan semenjak ia terpilih sebagai salah satu finalis GADIS Sampul, semenjak itu munculah tawaran menjadi model iklan untuk berbagai macam produk, salah satunya Bintang Lux.
Pada tahun 2013, Bella Saphira Veronica Simanjuntak atau yang dikenal dengan nama Bella Saphira menikah dengan Letnan Jenderal TNI (Purn.) Agus Surya Bakti, M.I.Kom.
Setelah menikah, Bella pun jarang muncul di layar kacaHal ini mungkin dikarenakan ia sering menemani sang suami yang seorang Purnawirawan perwira tinggi TNI-AD yang terakhir menjabat sebagai Sesmenko Polhukam.
4Chacha Frederica
Artis cantik yang memiliki darah keturunan Belanda-Tionghoa-Jawa ini dikenal berkat berakting dalam sinetron berjudul Kisah Sedih Di Hari MingguSudah puluhan sinetron yang telah ia bintangin dan jika diperhatikan ia sering sekali mendapatkan peran-peran sebagai tokoh antagonis.
Saat ini artis yang memiliki nama lahir Wynne Frederica telah menikah dengan Dico Ganinduto pada tahun 2015Diketahui suami dari Chacha Frederica ini merupakan Bupati Kendal, Jawa Tengah.
Meskipun kini ia menyadang status sebagai istri Bupati Kendal, Chacha Frederica menaku tidak akan meninggalkan dunia yang telah membesarkan namanya iniJika bisa membagi waktunya, ia tetap yakin masih bisa lanjut di dunia hiburan.
5Gista Putri
Sebelum dipinang oleh bos NET TV yaitu Wishnutama, Gista Putri mengawali karirnya sebagai seorang modelDimana ia berhasil masuk menjadi finalis di majalah remajaSetelah ia berhasil menjadi finalis, Gista Putri mulai banyak ditawari untuk mengikuti berbagai pemotretan dan casting.
Kemudian Gista Putri debut dalam sebuah film yang berjudul Simfoni Luar BiasaDi film ini ia beradu akting bersama Christian Bautista, Ira Wibowo, Sophie Navita dan MaribethNamanya pun semakin melambung setelah beradu akting dalam sitkom “The East” yang tayang di NET TV.
Pada 20 September 2015, ia pun dipinang oleh Wishnutama yang kini sudah sah dilantik menjadi menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif periode 2019 – 2024.
6Ingrid Kansil
Ingrid Maria Palupi Kansil atau dikenal dengan nama Ingrid Kansil, menikah dengan Syarief Hasan yang lebih tua dua puluh lima tahun darinyaSuami dari Ingrid Kansil ini pernah menjabat sebagai Menteri Negara Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah Republik Indonesia pada Kabinet Indonesia Bersatu II era Presiden SBY.
Ingrid sendiri diketahui sempat membintangi sejumlah sinetron, film hingga menjadi presenterNamun semenjak menjadi istri pejabat kehidupannya berubahDimana ia kerap melakukan banyak kegiatan politikApalagi ia pernah menjadi anggota DPR periode 2009 – 2014 dari Partai Demokrat untuk Daerah Pemilihan Jawa Barat IV, mewakili daerah Kota Sukabumi dan Kabupaten Sukabumi.
7Kadek Devi
Buat kalian yang dulu gemar menonton FTV pastinya artis cantik satu ini sudah tidak asing lagi yaitu Kadek DeviPemilik nama asli Ida Ayu Kadek Devie ini memulai karirnya pada tahun 2003, ketika ikut dalam pemilihan GADIS Sampul dan model majalah Aneka Yess! kategori Top Guest.
Ratu FTV yang kini telah menikah dengan Dewa Yoga ini mulai jarang terlihat di layar kacaDiketahui suami dari Kadek Devi ini merupakan seorang Kasat Reskrim Polres Kediri, Jawa Timur sekaligus putra dari Kapolda SulawesiSetelah menikah, ia pun mulai meninggalkan dunia peran dan fokus mengurus buah hati serta mendampingi sang suami.
8Sonya Fatmala
Sonya Fatmala mengawali karirnya lewat ajang pemilihan GADIS Sampul 2008, setelah itu ia debut di dunia sinetron melalui perannya di sinetron SyarifaKemudian namanya semakin dikenal oleh masyarakat berkat perannya sebagai Kasih dalam sinetron Kasih dan Amara.
Pada tahun 2015, Sonya Fatmala menikah dengan Hengky KurniawanHengky Kurniawan sendiri dikenal sebagai Wakil Bupati Bandung BaratBersuamikan seorang pejabat tentunya tak heran jika ia tak tampak di layar kaca lagiKarena kini ia lebih dekat dengan masyarakat di berbagai acara dan menemani sang suami menghadiri acara-acara penting di Bandung Barat.
9Uut Permatasari
Penyanyi dangdut satu ini mampu menarik perhatian penonton lewat lagunya yang berjudul Putro PanggungSejak mengawali karirnya di tahun 2003, Uut Permatasari justru memilih vakum di dunia hiburan usai menikah dengan seorang pewira polisi bernama Tri Goffarudin Pulungan.
Uut mengakhiri masa lajangnya diusia 32 tahun setelah dipersunting Kompol Tri Goffarudin Pulungan pada 16 Februari 2015.
10Winda Khair
Nama Winda Khair tentunya sudah tidak asing lagi dihati para penonton setia FTVKini namanya sudah lama tak tersiar kabar dan ternyata ia telah dipersunting oleh seorang TNI bernama Achmad Zaki.
Semenjak menjadi istri TNI, ia memilih vakum dari dunia hiburan yang telah membesarkan namanyaKini keduanya telah dikaruniai dua orang anak.
Itulah sederet artis cantik Indonesia yang kini menjadi istri dari seorang pejabatMeskipun kini sebagian deretan artis di atas tidak lagi meninti karirnya di dunia hiburanKini mereka telah memiliki kehidupan yang bahagia bersama keluarga kecilnya.
website untuk di jual